Redmi 9T Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp 2,7 Jutaan

Teknologi.id . January 11, 2021
Foto: Xiaomi Planet


Teknologi.id - Xiaomi baru-baru ini resmi meluncurkan Redmi 9T secara global. Ponsel ini menghadirkan sejumlah peningkatan, mulai dari performa baterai, kamera, hingga style. 

Redmi 9T mengusung layar 6,53 inch dengan resolusi FHD+ dan dilindungi Gorilla Glass 3. Layar perangkat ini juga bersertifikasi Widevine L1 dan TÜV Rheinland Low Blue Light untuk membuat mata pengguna lebih aman untuk penggunaan malam hari.

Ponsel ini dibekali baterai lebih besar dari Redmi Note 9T, yaitu 6000 mAh yang mendukung fast charging 18W dan reverse charging. Xiaomi memberikan charger 22,5W dalam kotak penjualannya.

Xiaomi membekalinya dengan sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power. Untuk dapur pacunya, Redmi 9T ditenagai Snapdragon 662.

Baca juga: 6 Pengusaha Teknologi Indonesia yang Bersekolah di Harvard

Untuk sektor kamera, ponsel ini memiliki empat kamera belakang yang masing-masing terdiri dari kamera utama 48MP f/1.79, lensa ultrawide 8MP f/2.2, lensa depth 2MP f/2.4 dan lensa makro 2MP f/2.4. Sementara kamera depannya beresolusi 8MP f/2.05.

Redmi 9T mendukung dual SIM dan slot kartu microSD hingga 512GB dan tersemat infrared blaster. Fitur lain yang disematkan pada ponsel ini antara lain NFC (opsional), Bluetooth 5.0, dual speaker, USB type-C 2.0, jack audio 3.5 mm, sensor inframerah, dan Wi-Fi 802.11. Sayangnya, ponsel ini belum mendukung konektivitas 5G. 

Redmi 9T dijual dengan empat varian warna, yakni Carbon Grey, Twilight Blue, Sunrise Orange dan Ocean Green.

Harga dan Ketersediaan Redmi 9T

  • RAM 4GB + ROM 64GB = 159 Euro (sekitar Rp 2,7 juta )
  • RAM 4GB + 128GB ROM = 189 Euro (sekitar Rp 3,2 juta)
  • RAM 6GB + 128GB ROM =199 Euro (sekitar Rp 3,4 juta)

Harga di atas adalah untuk pasar Eropa. Sebagai informasi, banderol di Benua Biru memang cukup tinggi, dan akan berbeda jauh ketika sebuah ponsel dipasarkan di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Lantas, apakah Redmi 9T akan diboyong ke Indonesia? Kemungkinan besar iya lantaran ponsel ini sudah lolos TKDN dari Kemenperin.

Baca juga: Apa Sih Fungsi Tombol Fn di Keyboard Laptop atau PC?

Ponsel berkode M2010J19SG ini telah memenuhi 38,20% TKDN. Meski demikian, Redmi 9T diketahui belum mengantongi restu Kominfo sampai saat ini.

Semoga hasil uji SDPPI Kominfo segera keluar sehingga bisa diperkirakan kapan Redmi 9T dijual di Indonesia ya Tech Experts!

(dwk)

Share :