Tips Memilih SSD PC yang Tepat Sesuai Kebutuhan

Luthfiana Mifta . August 13, 2020


Foto: BP Guide


Teknologi.id - Umumnya orang-orang yang membeli PC akan memilih harddisk sebagai hardware untuk menyimpan data. Akan tetapi harddisk bukanlah satu-satunya media untuk menyimpan data-data komputer.

SSD merupakan pesaing terdekat harddisk. SSD ini diklaim lebih baik dari sisi performa kecepatan saat suatu program di jalankan, dibanding menggunakan harddisk. Meskipun begitu, kalian harus tetap memperhatikan kelebihan dan kekurangan SSD sebelum memutuskan apakah jadi membelinya atau tidak.

Baca juga: Tips Beriklan di Instagram untuk Mendatangkan Pembeli

Foto: Bhinneka

Berikut ini merupakan tips memilih SSD PC agar sesuai dengan kebutuhan:

1. Perhatikan Kecepatan Maksimal SSD

Pada umumnya, kecepatan standar SSD adalah 400MB/detik. Untuk kecepatan menulis data menggunakan SSD biasanya sekitar 300MB/detik. Jika menginginkan SSD yang standar, sebaiknya pilih SSD yang menggunakan kecepatan sekitar 300 sampai 400MB/detik. Jika ingin membeli SSD yang memiliki kecepatan lebih ataupun kurang, hal itu tidak terlalu bermasalah selama kecepatannya tidak lebih dari kecepatan standarnya.

2. Jenis Level Cell

Tipe Single Level Cell atau SLC, data yang disimpan hanya 1 jenis cell saja. Sedangkan untuk Multilevel Cell atau MLC, satu cell dapat menyimpan dua atau bahkan banyak data. Dari sisi harga, MLC jauh lebih murah dibandingkan SLC.

3. Jenis SATA

Untuk jenis SATA 1, kecepatan data transfernya mencapai 1,5 GB. Untuk jenis SATA 2, kecepatan datanya mencapai 3 GB. Sedangkan jenis SATA 3 kecepatannya bisa mencapai 6 GB. Apabila kalian menginginkan kecepatan transfer yang tinggi, maka pilihlah jenis SATA 3. Namun, kalian juga harus memastikan apakah PC yang kalian gunakan mendukung jenis SATA 3 atau tidak.

Baca juga: Solusi Mengatasi Kode OTP yang Tidak Terkirim ke Ponsel

4. Terdapat ECC Memory

SSD yang bagus memiliki fitur ECC Memory. Teknologi ECC memory ini memungkinkan SSD untuk melakukan pengecekan pada data-data yang telah disimpan, juga membuat SSD bisa lebih tahan lama. Oleh sebab itu, pastikan SSD yang kalian pilih memiliki fitur ECC Memory.

5. Kapasitas SSD

Umumnya, kapasitas SSD tidak sebesar harddisk yang bisa mencapai 1 TB. Tapi, jika kalian memiliki anggaran lebih, akan jauh lebih baik jika memadukan SSD dengan harddisk sehingga SSD hanya mengatur sistem kerja komputer sedangkan harddisk hanya untuk menyimpan data saja.

6.  Pilih Ukuran SSD yang Sesuai dengan PC

Ada sebuah perangkat tambahan agar SSD dapat digunakan pada PC. Biasanya, perangkat tambahan ini sudah sepaket dengan SSD. Akan tetapi, ada juga pembelian SSD yang tidak menyertakan perangkat tambahan yang artinya, harus membelinya secara terpisah. Untuk masalah ini tidak perlu khawatir sebab perangkat tambahan tersebut mudah ditemukan di toko-toko komputer.

Baca juga: Lebih Cepat dari Wi-Fi, Oppo Patenkan Smartphone Berteknologi Li-Fi

(lm)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar