CleanTech, Bilik Robot Disinfektan yang Digunakan di Bandara Hong Kong

Teknologi.id . May 04, 2020

Teknologi.id - Bandara Internasional Hong Kong (HKIA) menjadi bandara pertama di dunia yang menggunakan bilik robot disinfektan CleanTech.

CLeanTech, adalah bilik robot disinfektan yang mampu digunakan untuk mendisinfeksi seluruh tubuh pengguna dengan dukungan teknologi fotokatalis dan nano needles.

Pengguna akan dicek suhu tubuh terlebih dahulu sebelum memasuki bilik, dan ketika berada di dalam bilik bertekanan negatif tersebut mereka akan disemprot menggunakan disinfektan instan.

Di bagian dalam bilik robot disinfektan ini terdapat lapisan antimikroba pembunuh virus atau bakteri yang ditemukan pada pakaian. Lama proses saat memakai bilik ini sekitar 40 detik bagi tiap orangnya.

Foto: Activist Post

Baca juga: Startup China Ciptakan Kacamata Pintar Pendeteksi Gejala COVID-19

Untuk saat ini, Bandara Internasional Hong Kong baru menguji coba CLeanTech untuk digunakan pada para staf kesehatan dan penumpang yang dikarantina.

Uji coba CLeanTech akan selesai pada bulan Mei ini, sebelum nantinya diputuskan apakah bilik ini akan dibuat secara permanen atau tidak.

Karena telah diuji coba di salah satu bandara tersibuk di dunia, CLeanTech diyakini akan digunakan di berbagai bandara-bandara negara lain dalam waktu dekat.

Meskipun begitu, bilik robot disinfektan ini hanya efektif digunakan untuk mendisinfeksi pakaian dan kulit seseorang secara eksternal. Oleh karenanya, bilik ini mungkin tidak efektif mendeteksi orang yang sudah terinfeksi namun tidak memiliki gejala apapun terkait COVID-19.

Baca juga: Bukan Cuma Perlengkapan Medis, Ini Kunci Lawan Corona Menurut Jack Ma

Wakil Deputi Direktur Pengiriman Layanan Otoritas Bandara, Steven Yiu mengatakan pihaknya ingin memastikan bahwa bandara adalah lingkungan yang aman bagi semua pengguna.

"Keselamatan dan kesejahteraan staf dan penumpang bandara selalu menjadi prioritas utama kami," kata Steven Yiu.

Bandara Internasional Hong Kong merupakan salah satu dari beberapa bandara yang mengumumkan peningkatan prosedur keselamatan akibat pandemi COVID-19.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar