Fakta di Balik Penyebab ISP Indihome yang Lambat

Sagara Technology . July 22, 2021

Sagara Technology - Jika kamu menggunakan penyedia layanan internet (ISP) Telkom Indihome, mungkin kamu dipusingkan dengan masalah koneksi ketika mengakses konten di website tertentu. Koneksi ISP Indihome kadang terasa lambat atau seringkali tidak dapat digunakan.

Penerapan Fair Usage Policy (FUP)

Telkom Indihome menerapkan Fair Usage Policy (FUP) atau limit kuota sesuai paket yang dipilih. Ketika pemakaian sudah mencapai limit, maka kecepatan internet akan diturunkan (throttling). Inilah penyebab pertama mengapa koneksi internet dan WiFi Indihome lemot.

Banyaknya Malware/Adware/Popup Beredar di Network Indihome
Beredarnya malware ini di jaringan Telkom Indihome tentunya akan menyedot bandwidth dalam jumlah besar yang akan memengaruhi kecepatan jaringan, sehingga menurunkan kecepatan koneksi internetnya.

Koneksi Telkom ke OpenIXP dan IIX Sudah Penuh/Overload/Saturated/Bottleneck
Koneksi yang sudah penuh/overload/saturated adalah penyebab utama lambatnya koneksi ISP Indihome, dan isu ini memerlukan penanganan cepat.

OpenIXP (IDC Duren Tiga) dan IIX (Gedung Cyber 1, Kuningan) adalah dua lokasi Internet Exchange terbesar di Indonesia.

Hampir semua ISP dan penyedia konten di Indonesia terhubung ke Internet Exchange dengan tujuan menghemat biaya network dan meningkatkan kecepatan. Internet Exchange juga membantu mengurangi latency yang dibutuhkan untuk transfer konten, sehingga proses routing tidak memerlukan terlalu banyak hops dan dapat langsung interkoneksi.

Telkom adalah salah satu telco terbesar yang memiliki lebih dari 70% pasar untuk koneksi internet di Indonesia. Namun, mereka hanya memiliki port dengan kapasitas 40 Gbps di OpenIXP dan 2 x 10 Gbps di IIX.
author0
teknologi id bookmark icon
author

Sagara Technology

Your Company

Tinggalkan Komentar

0 Komentar