10 Kota dengan Kecepatan Internet Tercepat di Indonesia

Muhammad Iqbal Mawardi . March 03, 2021

Teknologi.id – Internet merupakan elemen penting yang dibutuhkan oleh kita di era saat ini. Kecepatan menjadi faktor lain yang memengaruhi penggunaan dari internet. Internet yang cepat tentu akan sangat membantu kita dalam penggunaannya, namun jika sebaliknya tentu akan terasa menjengkelkan.

Namun, kecepatan internet di tiap daerah ternyata berbeda-beda. Kamu yang tinggal di Kota A, bisa memiliki kecepatan internet yang berbeda dengan teman kamu yang berada di Kota B. Indonesia sendiri memiliki banyak sekali Kota dengan kecepatan internet yang berbeda-beda.

Oleh karenanya, berikut 10 Kota dengan kecepatan internet tertinggi di Indonesia. Adakah Kota kamu diantaranya?

1. Tangerang


Foto: Baca Tangerang

Siapa yang menyangka, ternyata Kota dengan kecepatan Internet tercepat di Indonesia bukan di tempati oleh Jakarta. Tangerang justru menjadi Kota dengan kecepatan Internet tercepat dengan kecepatan download rata-rata  18,97 Mbps, kecepatan upload 12,28 Mbps, dan latensi 26 ms.

2. Makassar

Foto: Medium

Kota dengan kecepatan internet tercepat kedua ditempati oleh Ibu Kota dari Provinsi  Sulawesi Selatan, Makassar. Makassar memiliki kecepatan download rata-rata  18,50 Mbps, kecepatan upload 11,13 Mbps, dan latensi 32 ms.

3. Jakarta

Foto: Britannica

Lanjut, peringkat ketiga ditempati oleh Ibu Kota Indonesia, Jakarta. Tidak mengherankan, Jakarta adalah salah satu Kota terpadat di Indonesia. Jakarta memiliki kecepatan download rata-rata 17,91 Mbps,  kecepatan upload 10,81 Mbps, dan latensi   32 ms.

4. Medan

Foto: Merdeka

Dari Jawa, sekarang kita menyebrang ke Sumatera. Ibu Kota dari Sumetera Utara, Medan menempati posisi keempat sebagai Kota dengan kecepatan Internet tercepat di Indonesia. Medan memiliki kecepatan download rata-rata 17,75 Mbps, kecepatan upload 10,57 Mbps, dan latensi 49 ms.

5. Palembang

Foto: Notepam

Masih dari pulau Sumatera, posisi kelima dari Kota dengan kecepatan internet tercepat di dunia ditempati oleh Ibu Kota Sumatera Selatan, Palembang. Kota yang terkenal akan pempeknya ini memiliki kecepatan download rata-rata 17,57 Mbps, kecepatan upload 12,69 Mbps, dan latensi 38 ms.

Baca juga: Penggunaan Social Commerce Meningkat Hingga 3 Kali Lipat


6. Bekasi

Foto: Detik

Posisi selanjutnya ditempati oleh Kota Bekasi. Bekasi memiliki kecepatan download rata-rata 17,30 Mbps, kecepatan upload rata-rata 10,99 Mbps, dan latensi 26 ms.

7. Surabaya

Foto: Suara Surabaya

Posisis ketujuh Kota dengan kecepatan internet tercepat ditempati oleh Kota Surabaya. Ibu Kota Jawa Timur ini memiliki kecepatan download rata-rata 17,11 Mbps, kecepatan upload rata-rata 10,10 Mbps, dan latensi 36 ms.

8. Depok

Foto: Detik

Kota Depok menempati posisi ke 8 sebagai kota dengan kecepatan internet tercepat di Indonesia. Depok memiliki kecepatan download rata-rata 17.02 Mbps, kecepatan upload rata-rata 11,21 Mbps, dan latensi 27 ms.

9. Bandung

Foto: Kompas

Ibu Kota Jawa Barat, Bandung menempati posisi kesembilan sebagai Kota dengan kecepatan internet tercepat di Indonesia. Kota dengan sebutan Kota Kembang ini memiliki kecepatan download rata-rata 16,78 Mbps, kecepatan upload rata-rata 11,09 Mbps, dan latensi 30 ms.

10. Semarang

Foto: Kompas

Kota terakhir dengan kecepatan internet tercepat ditempati oleh Ibu Kota Jawa Tengah, Semarang. Semarang memiliki kecepatan download rata-rata 16,35 Mbps,kecepatan upload rata-rata 9,66 Mbps, dan latensi 41 ms.

(MIM)


author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar