Kerecehan Netizen di Twitter Ikut Ramaikan Debat Pilpres 2019

Kemala Putri . January 17, 2019
Kerecehan Netizen di Twitter Ikut Ramaikan Debat Pilpres 2019

Kerecehan Netizen di Twitter Ikut Ramaikan Debat Pilpres
Teknologi.id - Tak hanya diramaikan dengan perang tagar, menjelang debat pilpres 2019 perdana yang mengangkat tema hukum, HAM, korupsi, dan terorisme, netizen turut melontarkan komentar dan meme-meme kocak di Twitter. Cuitan kocak ini diramaikan dengan tagar #MojokinCapres. Ini bahkan sempat menduduki topik terpopuler di Twitter sejak 7 jam lalu atau sekitar pukul 10:00 WIB. Tagar terpopuler lalu digantikan dengan perang tagar #MauJanjiApalagi dan #Debat01Jokowi yang digelontorkan masing-masing pendukung capres 2019 itu yang kemudian tergusur lagi oleh tagar #DebatPilpres2019. Meskipun begitu berikut kami rangkum beberapa Twit yang sempat merecehkan debat pilpres di Twitter.

Baca juga: Dapatkah Teknologi Blockchain Digunakan untuk Mengamankan Pilpres 2019?

This tweet is unavailable
Debat Pilpres 2019 putaran pertama ini dilaksanakan pukul 20:00 WIB di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Jadwal debat perdana ini adalah Kamis 17 Januari pukul 20.00 WIB dan wajib disiarkan 18 stasiun antara lain TVRI, RRI, Kompas TV, Rajawali TV, RCTI, GTV, MNC TV, iNews TV, Trans TV, Trans7, CNNIndonesia, MetroTV, SCTV, Indosiar, TVOne, ANTV, Berita Satu TV, dan Net TV. Segmen pertama debat berisi pemaparan visi dan misi kandidat terkait tema yang didebatkan selama 23 menit 15 detik. Kemudian segmen dua dan tiga akan menjadi kesempatan kandidat menjawab pertanyaan dari tim panel. Masing-masing segmen berdurasi 15 menit 30 detik. (DWK)
Share :