Samsung Umumkan Proyek Ballie di CES 2020, Robot Asisten Pintar Seukuran Bola Tenis

Teknologi.id . January 07, 2020

2020

Foto: Samsung via CNBC.com


Teknologi.id - Samsung memperkenalkan robot asisten rumah tangga baru yang dilengkapi kecerdasan buatan (AI) di gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2020, Senin (6/1/2020) petang di The Venetian Hotel, Las Vegas.

Robot cerdas berbentuk seukuran bola tenis yang diberi nama Ballie tersebut diperkenalkan oleh CEO dan Presiden Samsung Consumer Electronics, H.S. Kim dengan mengusung visi Ballie sebagai teman hidup (life companion) manusia untuk memahami, mendukung, dan bereaksi terhadap kebutuhan pemiliknya bak hewan peliharaan.

Baca juga: WhatsApp Matikan Layanan di Sejumlah Ponsel per Februari 2020, Cek Apakah Ponselmu Termasuk

Dalam demo yang diperlihatkan, Ballie terdiri atas 3 bagian. Di kanan dan kirinya dibuat seperti roda yang bisa bergulir. Sementara di bagian tengahnya merupakan bagian inti yang terpasang kamera dan sensor lain.

Layaknya sebuah bola, Ballie bergerak dengan menggelinding, mampu menemani pemiliknya jalan-jalan dan bahkan main "kejar-kejaran". 

Tak hanya itu, dalam demo yang diperlihatkan, Ballie juga dapat menjalankan serangkaian tugas rumah mulai dari mengatur televisi, membersihkan rumah melalui integrasi dengan smart vacuum cleaner, hingga dapat memberitahu kondisi rumah melalui video real-time yang dikirimkan ke smartphone pengguna. 

Perusahaan teknologi asal Korea Selatan itu menyebut kecerdasan buatan atau AI yang disematkan pada Ballie menjadikannya sebagai robot keamanan, asisten kebugaran dan sekaligus ‘antarmuka ponsel baru’.

Kim mengatakan kehadiran Ballie merupakan upaya Samsung untuk mentransformasi kehidupan manusia menuju ‘Era Pengalaman’ (The Age of Experience) dan menyesuaikan lingkungan kita untuk memenuhi kebutuhan pengguna.

Baca juga: "Elang Hitam", Drone Pertahanan Buatan Anak Negeri Resmi Diperkenalkan

“Di Era Pengalaman, kita perlu memikirkan kembali ruang yang kita miliki untuk mengakomodasi gaya hidup kita yang beragam dan berkembang,” kata Kim.

Dalam sesi singkat tersebut, Samsung belum mengungkap secara jelas spesifikasi Ballie, begitupun waktu peluncuran dan harga yang dibanderol.

(dwk)

Share :