Teknologi.id - Perusahaan teknologi Tiongkok, Elephant Robotics berhasil mengembangkan robot kucing pertama yang sepenuhnya otonom.
Robot kucing yang dinamakan MarsCat ini dirancang sedemikian rupa agar menyerupai kucing asli. MarsCat bisa berperilaku dan berinteraksi dengan pemiliknya, merasakan segala sentuhan, berjalan, berlari, duduk, rebahan, serta bisa menuruti beberapa perintah seperti “duduk”.
Untuk diketahui, MarsCat ini dihadirkan bukan untuk menggantikan hewan peliharaan atau kucing yang sesungguhnya. Namun, Elephant Robotics menghadirkan robot kucing ini untuk menemani hewan peliharaan Anda yang sudah ada.
Baca juga: Gunakan Pemindai Mikroelektromekanis, Begini Kecanggihan Kacamata Pintar Bosch
MarsCat diklaim mampu memahami setidaknya 20 perintah mulai dari duduk hingga salam. Selain itu pemiliknya juga bisa mengatur kepribadian dari robot kucing ini seperti energik, pemalas, antusias, hingga pemalu.
Kepribadian MarsCat akan berkembang ketika pemilik berinteraksi dengannya. Jadi setiap kali disentuh, dilihat, atau diajak bicara maka robot tersebut akan mengubah kepribadiannya.
Robot ini juga mudah diprogram menggunakan open API dan Raspberry Pi-nya untuk mengubah gerakan 16 sendi motor, mengubah warna mata, dan efek suara.
Buat kamu yang tertarik untuk memilikinya, MarsCat tidak dijual bebas dan hanya bisa didapatkan lewat situs pendanaan Kickstarter seharga USD 1.300 atau sekitar Rp 18 jutaan.