Teknologi.id - Google menghadirkan berbagai game yang sempat populer di platform situs pencariannya pekan ini, mulai hari ini (27/4/2020). Sebanyak 10 game yang ditampilkan sampai dua pekan ke depan. Salah satunya game yang sempat diluncurkan pada tahun 2017, yakni terakit konsep koding bernama "Coding for Carrot".
Peluncuran game ini untuk memperingati 50 tahun logo, seperti yang ditulis dalam blog resmi Google. Logo adalah bahasa pemrograman pertama yang dirancang untuk anak-anak. Game coding ini dikembangkan oleh tim Google Doodle, Google Blocklu, dan MIT Scratch.
BACA JUGA: Setelah Duo, Giliran Google Meet Luncurkan 4 Fitur Baru
Hal ini bertujuann untuk membantu dan menghibur masyarakat untuk tetap berada di rumah atau work from home (WFH) selama pandemi COVID-19.
"Wabah Covid-19 terus berlanjut dan mempengaruhi komunitas di berbagai belahan dunia. (Sehingga) semua orang dan keluarga lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Oleh karena itu, kami meluncurkan seri Doodle yang sempat populer!" tulis Google, seperti dikutip dari 9to5Google.
Game "Coding for Carrot" yang ditampilkan pada dasarnya mengajak pengguna untuk membuat kombinasi perintah pemrograman sederhana. Lantas, kelinci akan bergerak sesuai dengan rangkaian perintah yang dibuat pengguna.
Game ini juga sama-sama ditujukan untuk mengasah ketertarikan pemrograman bagi anak-anak. Sebelumnya, Google sudah menampilkan berbagai game dan mini game. Game ini biasanya ditampilkan pada tulisan Google di laman pencarian situs tersebut.
BACA JUGA: Google Hapus Total 103 Aplikasi 'Pencuri' dari Play Store, Ini Daftarnya
Beberapa game yang akan dihadirkan Google nanti juga mengharuskan pengguna untuk bermain secara berkelompok.
Sebagai contoh game Loteria yang sebelumnya diluncurkan untuk merayakan permainan Mexico serupa Bingo.
Game ini membuat pengguna bisa bermain dengan pemain lain yang sedang online secara acak.
(sz)