Foto: Wallpaper Access
Teknologi.id – Seorang wanita berusia
82 tahun Bernama Wally Funk diberikan kesempatan untuk menjelajah ke luar
angkasa. Ia terpilih dari sekian banyak orang untuk menemani orang terkaya
dunia yang juga pendiri Amazon, Jeff Bezos dalam perjalanan suborbital pada 20
Juli 2021 mendatang.
Blue Origin mengatakan ia akan
mengambil tempat ke-empat dalam penerbangan awak perdana pesawat ruang angkasa
suborbital New Shepard, bersama dengan sang pendiri, Bezos, saudaranya, Mark
Bezos, dan pemenang lelang yang membayar lebih dari US$28 juta atau Rp406
Miliar.
Funk akan terbang di New Shepard
sebagai tamu kehormatan. Begitu yang tertulis sebuah postingan di Instagram
Bezos.
Funk sebelumnya sempat mengajukan diri sebagai anggota program "Mercury 13", atau dikenal sebagai Program Wanita di Luar Angkasa. Itu terjadi puluhan tahun silam atau pada Februari 1961.
Baca juga: Ribuan Orang Tolak Jeff Bezos Kembali ke Bumi, ini Sebabnya
Program tersebut merupakan upaya yang
didanai perusahaan swasta dengan tujuan melatih wanita untuk terbang dalam
program luar angkasa NASA yang paling awal.
Ke-13 wanita dalam program tersebut
kemudian melakukan semua pelatihan dan pengujian yang dilakukan tujuh pria
pilihan NASA. Funk lantas menjadi wanita termuda yang lulus dari program
tersebut.
Funk hanya akan menghabiskan 10 jam
dan 35 menit di dalam tangki deprivasi sensorik pada satu tes Mercury 13,
mengungguli astronot masyhur John Glenn.
Funk merupakan seorang wanita yang memiliki
pengalaman luas dalam bidang mengemudi pesawat dan mencatat lebih dari 19.600
jam terbang dan telah mengajar lebih dari 3.000 orang tentang cara menerbangkan
pesawat pribadi dan komersial.
Namun Funk tidak membutuhkan semua
pengalaman tersebut untuk terbang dengan kendaraan New Shepard Blue Origin.
Pesawat ruang angkasa dan sistem
roket yang sepenuhnya otonom dirancang untuk memungkinkan siapa saja menjadi
astronot hanya setelah beberapa jam instruksi keselamatan dan pelatihan di
fasilitas Blue Origin di Texas Barat.
New Shepard mencapai sekitar tiga
kali kecepatan suara - kira-kira 2.300 mil per jam - dan terbang langsung ke
atas sampai roket menghabiskan sebagian besar bahan bakarnya.
Kapsul kru kemudian akan terpisah
dari roket di bagian atas lintasan dan sebentar melanjutkan ke atas sebelum
kapsul hampir melayang di bagian atas jalur penerbangannya. Ini akan memberikan
penumpang beberapa menit tanpa bobot.
Kapsul New Shepard kemudian
menyebarkan parasut untuk memperlambat penurunannya hingga kurang dari 20 mil
per jam sebelum menyentuh tanah. Lalu Bezos penumpang lain akan lebih
dilindungi oleh kursi penyerap goncangan.
Pada 2019 silam di Guardian, Funk pernah membeli tiket pesawat ruang angkasa suborbital yang dibangun oleh perusahaan Virgin Galactic yang didukung Richard Branson, pesaing Blue Origin. Pesawat itu justru belakangan akan melangkahi jadwal Bezos untuk berangkat ke luar angkasa.
(MIM)