TokoMall Gandeng .TEMU Satukan Tren Kopi dengan NFT, Mau Koleksi?

Fabian Pratama Kusumah . February 16, 2022

Foto: Coinvestasi

Teknologi.id – Melihat tren NFT semakin meningkat di Indonesia, platform marketplace NFT yaitu TokoMall, berkolaborasi dengan .TEMU (dibaca titik temu).

Untuk menghadirkan koleksi [NF].TEMU untuk memperluas pemanfaatan teknologi NFT ke sektor industri F&B (Food and Beverages) di Indonesia. Adapun koleksi NFT tersebut dibungkus dalam fitur TokoSurprise.

.TEMU merupakan tempat berkumpulnya banyak orang dari berbagai kalangan dengan bertumpu pada nilai-nilai budaya lokal dari masa ke masa, yang dikemas kembali dalam konsep coffee shop masa kini.

Head of TokoMall Thelvia Vennieta mengatakan bahwa TokoSurprise menjadi salah satu strategi untuk menarik masyarakat mengenal dan membeli NFT. Pihaknya juga berharap konsumen bisa merasakan manfaat langsung dari NFT.

“Kami ingin masyarakat yang mungkin masih awam semakin memahami bahwa NFT itu bisa diadopsi ke berbagai utilitas yang berguna di kehidupan sehari-hari,” ungkap Thelvia dalam keterangan resmi.

Ia menilai beberapa tahun belakang ini kopi juga menjadi hype di masyarakat. Tren kopi dan NFT ini coba digabungkan melalui kerjasama ini untuk menghadirkan tawaran menarik dan eksklusif.

Koleksi [NF].Temu menghadirkan 150 koleksi NFT yang menawarkan level kelangkaan berbeda yakni General, Master, Connoisseur.

Baca juga: Mirip Ghozali, Irene Zhao Buat NFT Selfie Untung RP80 Miliar

Ketiga desain NFT ini dirancang oleh salah satu partner kreator TokoMall yakni Pedro Oscar, seniman 3D yang aktif di berbagai komunitas kripto dan 3D di Indonesia.

Benefit nyata yang bisa ditukarkan dari tiap koleksinya antara lain adalah diskon 5 – 10 persen hingga seumur hidup untuk pembelian kopi di seluruh cabang .TEMU.

Selain itu juga menjadi keanggotaan VIP, akses pre-rilis biji kopi .TEMU sekaligus mencoba kopi dengan head roaster .TEMU, meet-up pemilik NFT di .TEMU Sarinah, hingga merchandise eksklusif.

Dengan berbagai benefit yang beragam bagi kolektornya, koleksi ini dibanderol dengan harga Rp1.999.000.

(fpk)

Share :