Foto: CRCC Asia
Teknologi.id - Salah satu hal yang bisa dikatakan paling terpengaruh dalam era "New Normal" pasca pandemi, adalah di bidang pekerjaan, baik di lingkup pemerintahan atau pun swasta. Para pegawai diimbau untuk sebisa mungkin bekerja dari rumah, tak terkecuali para pegawai magang.
Posisi pegawai magang yang dulunya biasa harus bekerja secara tatap muka di kantor untuk melahap pekerjaan yang diberikan atasan, kini juga harus mengikuti kebiasaan normal yang baru dengan bekerja secara online dan virtual dari rumah.
Banyak perusahaan sekarang ini yang menawarkan program magang online alias magang virtual. Dengan cara ini, mahasiswa tidak kehilangan kesempatan untuk mendapatkan pengalaman kerja guna mempersiapkan mereka memasuki dunia kerja.
Nah, bagi kalian para mahasiswa yang tengah mencari-cari lowongan magang online, berikut ini Teknologi.id merangkum rekomendasi 4 situs yang menawarkan program magang online terbaik di tengah pandemi.
Baca juga: Tips Mengecek Review Palsu dari Toko Online
4 Situs Magang Online Terbaik di Tengah Pandemi
1. Forage
Sebelumnya dikenal sebagai InsideSherpa, Forage adalah situs magang online terbaik untuk para mahasiswa. Situs ini bekerja sama dengan perusahaan Fortune 500 untuk menawarkan program magang jarak jauh gratis kapan saja, di mana saja, terlepas dari visa pelajar atau status kerja.
Forage menawarkan magang virtual di berbagai industri, termasuk akuntansi, perbankan investasi, konsultasi, teknik, pengembangan perangkat lunak, dan sebagainya. Perusahaan multinasional terkenal yang berada di Forage antara lain JPMorgan, Deloitte, Accenture, Microsoft, dan Citi.
Yang harus kalian lakukan hanyalah membuat akun dengan email kalian, dan akan dapat langsung mendaftarkan diri dalam program magang Forage. Kalian akan diberikan contoh pekerjaan di kehidupan nyata, dan di akhir setiap tugas, kalian diberi kesempatan untuk menilai sendiri pekerjaan kalian.
Setelah menyelesaikan magang virtual, kalian juga dapat menambahkan pengalaman ke CV dan profil LinkedIn untuk meningkatkan portofolio.
2. Practicum Digital
Practicum Digital adalah program magang virtual yang bermitra dengan para profesional di Silicon Valley untuk menyediakan program delapan minggu bagi mahasiswa yang tertarik dengan industri teknologi.
Dengan program magang seperti desain produk UX / UI , data dan analitik, cryptocurrency, blockchain, dan desain aplikasi iOS dan Android, Practicum Digital akan menjadi tempat magang ideal bagi kalian yang tertarik di bidang teknologi.
Mendaftar di Practicum Digital pun mudah. Pelamar yang berminat harus terlebih dahulu membuat akun dengan alamat email mereka, lalu membuat profil pribadi. Berdasarkan keahlian kalian, dibentuk kelompok berisikan 12 pegawai magang di bawah pengawasan seorang mentor dari Silicon Valley, New York, atau pun dari seluruh dunia.
Baca juga: Cara Edit Video di CapCut dan Mengunggahnya ke TikTok
3. Google Internships+
Mendapatkan program magang di Google adalah impian bagi banyak orang. Sekarang, kalian dapat dengan mudah mengakses program magang perusahaan tersebut melalui Internships+, sebuah inisiatif baru bagi para mahasiswa yang bercita-cita untuk membuat perubahan dengan Google.
Internships+ tidak hanya menawarkan peluang di bidang teknologi. Jika kalian ingin bekerja di sisi bisnis atau pemasaran industri teknologi, ada juga posisi magang di bagian penjualan dan SDM.
Program magang ini tersedia di AS dan kota-kota besar lainnya di seluruh dunia, termasuk London, Paris, Seoul, dan Zurich.
4. Work At A Startup
Beberapa siswa lebih memilih untuk mendapatkan pengalaman di perusahaan startup sebelum pindah bekerja di bawah perusahaan besar. Itulah mengapa Work at a Startup hadir untuk memenuhi tuntutan demografis tersebut.
Proses lamarannya cukup sederhana dibandingkan dengan yang lain di daftar ini: cukup isi satu formulir lamaran, dan situs ini akan mencocokkan kalian dengan perusahaan startup yang tepat berdasarkan keahlian dan latar belakang kalian. Namun, jika kalian tertarik untuk magang secara virtual bagi perusahaan tertentu di situs ini, kalian juga dapat mendaftarnya secara langsung.
Dengan populernya kerja jarak jauh di banyak perusahaan, Work at a Startup juga menjadi semakin populer di kalangan lulusan universitas yang mencari program magang secara online.
(dwk)