Foto: SC Instagram Microsoft
Teknologi,id - Akun Instagram resmi Microsoft kembali menutup kolom komentarnya setelah sempat dibuka pasca dibanjiri komentar pedas dari para netizen Indonesia.
Sejumlah netizen Indonesia diduga geram dengan hasil survei Microsoft. Beberapa waktu lalu, Microsoft diketahui merilis laporan terbaru Digital Civility Index (DCI) yang mengukur tingkat kesopanan digital pengguna internet di 32 negara termasuk Indonesia saat berkomunikasi di dunia maya.
Negara netizen paling sopan secara global adalah Belanda sementara di Asia diduduki oleh Singapura. Sedangkan negara dengan netizen paling tidak sopan di Asia Tenggara adalah Indonesia.
Hasil tersebut menempatkan netizen Indonesia di peringkat 29 dari 32 Negara. Peringkat netizen Indonesia hanya lebih baik dari negara Meksiko, Rusia dan Afrika Selatan.
Baca juga: Waduh! Netizen Indonesia Paling Tidak Sopan se-Asia Tenggara
Menurut laporan Microsoft, ada tiga faktor yang memengaruhi merosotnya tingkat kesopanan digital di Indonesia, yakni tingginya paparan hoaks dan penipuan, ujaran kebencian, dan diskriminasi.
Tak hanya itu, perundungan juga menjadi faktor pendukung atas rendahnya tingkat kesopanan digital di Indonesia.
Berdasarkan pantauan Teknologi.id, kolom komentar akun Instagram Microsoft sempat dibuka pada Selasa (2/3) pagi. Namun, beberapa jam kemudian ditutup lagi setelah para netizen Indonesia kembali menghujani sejumlah postingan IG Microsoft dengan komentar baik negatif maupun positif.
Saat ini, kolom komentar masih dinon-aktifkan, sehingga pengguna lain hanya bisa menyukai (like) sejumlah unggahan Microsoft.
(dwk)