YouTube Shorts Rilis Berbagai Fitur AI Baru, Dukung Kreativitas Kreator

Sekar Arum Pangastuti . September 20, 2024
sumber: deepmind.google


Teknologi.id – YouTube umumkan fitur AI dari Google Deep Mind untuk dukung kreator YouTube Shorts dalam mengembangkan konten kreatif pada Rabu (18/9/2024). Fitur-fitur AI baru YouTube diumumkan dalam acara “Made on YouTube” yang diselenggarakan di New York. Fitur AI baru ini diklaim dapat membantu para kreator untuk membuat ide, gambar, hingga video.

Deep Mind Google nanti akan memuat fitur AI canggih seperti VEO dan Imagen 3. YouTube akan mengintegrasikan fitur tersebut dengan editor shorts. Dengan begitu, para konten kreator dapat mengakses fitur VEO dan Imagen 3 langsung melalui halaman editor shorts. VEO merupakan fitur yang mampu membuat para kreator menambahkan latar belakang menarik buatan AI ke dalam video mereka. Pada tahun 2025, VEO dikabarkan dapat membantu kreator untuk membuat video berdurasi 6 detik hanya dengan menulis perintah kepada AI.

Baca Juga: Fitur Add Yours YouTube Shorts Resmi Dirilis untuk Semua Pengguna

Sedangkan Imagen 3 dikabarkan mampu menghasilkan empat gambar berbeda dengan cara memberi perintah tertulis kepada AI. Imagen 3 juga menyediakan beberapa opsi yang memungkinkan kreator untuk memilih gambar dengan gaya estetika sesuai preferensi masing-masing. Penggabungan VEO dan Imagen 3, AI akan membuat video latar belakang berdurasi 6 detik sesuai preferensi kreator. Pada 2025, Dream Screen YouTube disebutkan akan mampu menghasilkan video sinematik berdurasi 6 detik.

Video buatan VEO akan diberi watermark atau tanda air secara otomatis oleh SynthID milik Google Deep Mind. SynthID akan langsung menambahkan watermark ke dalam piksel gambar atau bingkai foto sehingga tidak terlihat mata manusia.  

“Semua yang kami tampilkan dengan AI dimaksudkan untuk benar-benar meningkatkan pekerjaan yang Anda lakukan, membuatnya lebih cepat, lebih efisien, untuk mewujudkan ide-ide kreatif Anda dengan lebih cepat,” ungkap CEO YouTube, Neal Mohan dikutip dari cnbc.

Baca Juga: Penonton Sedikit? Coba 5 Tools SEO YouTube untuk Mengoptimalkan Kontenmu

Penambahan VEO AI di YouTube merupakan bentuk peningkatan dari AI generatif YouTube yang diumumkan pada 2023 lalu yang disebut Dream Screen. Pengguna dapat mengakses fitur latar belakang VEO pada akhir tahun dan video berdurasi 6 detik pada awal tahun 2025.

Selain itu, YouTube juga mengumumkan tentang penambahan fitur AI lain di YouTube Studio. Terdapat fitur “Tab Inspirasi” yang berfungsi untuk menyarankan konsep video, membuat judul, membuat thumbnail, hingga menulis kerangka awal video. Kemudian, terdapat fitur Auto-dubbing yang bisa mengubah bahasa dalam video menjadi bahasa Spanyol, Italia, Portugis, dsb. Dengan Auto-dubbing konten milik kreator bisa ditonton oleh semua orang di seluruh dunia tanpa terkendala bahasa.

 

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(sap)

Share :