Dapatkan Hasil Foto Terbaik dengan Tiga Kamera Belakang Samsung Galaxy A7

Eko Rizal . January 02, 2019
Dapatkan Hasil Foto Terbaik dengan Tiga Kamera Belakang Samsung Galaxy A7
Credit: samsung.com
Teknologi.id - Tren berbagi foto di media sosial saat ini sudah menjadi kebiasaan yang tidak bisa kita tinggalkan. Setiap momen yang hadir selalu memiliki daya tariknya untuk diabadikan melalui tangkapan kamera. Entah itu untuk hal yang sederhana seperti membagikannya di Instagram Stories, atau memang sengaja mendokumentasikannya sebagai bukti bahwa kita pernah mengalami sebuah pengalaman menarik. Untuk melakukannya, tak jarang kita sering memanfaatkan fitur kamera yang tersedia dari smartphone kita. Alasannya karena smartphone merupakan perangkat yang selalu kita bawa kemana-mana. Dan tentunya, tak memerlukan pengaturan khusus seperti layaknya kamera profesional saat kita mengambil gambar. Hasil tangkapan kamera smartphone juga tak perlu diragukan lagi. Cocok untuk memenuhi kebutuhan konten pada generasi milenial saat ini, seperti misalnya untuk postingan di media sosial mereka. Melihat hal tersebut, Samsung kemudian merilis sebuah produk yaitu Samsung Galaxy A7. Produk ini menekankan keunggulannya melalui fitur tiga kamera belakang yang dimiliki. Tidak hanya itu saja, ketiga kamera tersebut bahkan didesain dengan fungsinya yang berbeda-beda. Penasaran seperti apa saja fungsinya? Berikut ini kami akan membahasnya tentang kegunaan dari masing-masing kamera yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A7. Baca juga: Samsung Galaxy A8s Resmi Dirilis, Smartphone dengan Infinity-O Display

Fungsi dari Tiga Kamera Belakang Samsung Galaxy A7

Kamera Utama (24 MP f/1.7)

Kamera utama dari Samsung Galaxy A7 dilengkapi dengan resolusi 24 megapiksel (MP) dan aperture f/1.7. Apa artinya itu bagi hasil fotomu? Spesifikasi tersebut akan memungkinkanmu untuk mendapatkan foto dengan kualitas terbaik dan detail terhadap objek yang diambil. Kamera utama dari Samsung Galaxy A7 ini juga dilengkapi dengan tetra-cell technology. Teknologi ini dapat menggabungkan piksel-piksel yang serupa menjadi satu piksel besar yang akan membuat hasil fotomu menjadi lebih terang ketika diambil di tempat yang minim cahaya. Jika kamu sedang berada di tempat yang cukup cahaya, maka piksel-piksel ini kemudian akan menyebar sehingga dapat menambah detail dan ketajaman pada hasil foto.

Kamera Ultra-wide (8 MP f/2.4)

Selanjutnya, Samsung Galaxy A7 juga memiliki kamera yang beresolusi 8 MP dan aperture f/2.4. Kamera ini didesain bagi kamu yang ingin memotret gambar dengan mode ultra-wide. Dengan ulta-wide lens ini, kamu bisa membidik objek dengan sudut jangkauan hingga 120 derajat, hampir sama seperti jangkauan dari sudut pandang matamu. Ini sangat menguntungkan terutama bagi kamu yang senang melakukan traveling ke berbagai tempat dan membutuhkan kamera yang dapat mengambil gambar dari jarak yang lebih luas. Tidak hanya itu saja, bahkan ketika sedang berada di tempat yang jaraknya terbatas pun, kamu tetap bisa mendapatkan gambar dengan hasil yang lebih luas dan menyeluruh.

Kamera Bokeh (5 MP f/2.2)

Kamera ketiga yang juga terdapat di dalam Samsung Galaxy A7 ini adalah kamera dengan resolusi 5 megapiksel dan aperture f/2.2. Spesifikasi Samsung Galaxy A7 tadi memberikan fungsi pada kamera ini untuk memberikan efek bokeh saat menangkap sebuah objek. Jadi, kamu bisa mendapatkan hasil foto dengan kualitas layaknya kamera profesional. Untuk menjalankan fungsinya, kamera ini tidak bekerja sendiri melainkan bersama-sama dengan kamera utama (main camera). Kamera utama akan mengambil objek yang kita fokuskan, sedangkan kamera bokeh (depth camera) akan menangkap latar belakang yang dapat diatur tingkat bokehnya. Tidak hanya itu saja, Samsung Galaxy A7 ini juga dilengkapi dengan mode pendukung yang dapat kamu maksimalkan untuk berkreasi pada hasil jepretanmu. Mulai dari mode Panorama, Hyperlapse, Slow-motion, AR Emoji hingga Auto Scene Optimizer. Salah satunya yang pasti membuat kamu tertarik adalah mode AR Emoji. Mode ini dapat memberikan akses kepadamu dalam menambahkan berbagai macam stiker yang lucu di fotomu. Bahkan, kamu juga bisa membuat emoji sendiri dengan menggunakan wajahmu lho. Dan, hasilnya dapat kamu terima dalam format gif. Menarik bukan? Dengan ini kamu bisa membagikannya ke teman-temanmu di berbagai media sosial yang ada. Sementara itu, mode Auto Scene Optimizer memungkinkan perangkat ini untuk memaksimalkan hasil kamera yang didapat dengan melakukan penyesuaian warna, contrast, dan saturasi berdasarkan jenis objek yang dibidik. Berikut ini adalah hasil foto menggunakan kamera belakang dari Samsung Galaxy A7.

Normal Lense. Credit: Arie Novwan, @Konservatif

Wide Lense. Credit: Arie Novwan, @Konservatif

Normal Lense. Credit: Arie Novwan, @Konservatif

Wide Lense. Credit: Arie Novwan, @Konservatif
                        Baca juga: Benarkah Samsung Galaxy A10 Akan Terapkan Fingerprint Scanner di Layar?

Lalu, Bagaimana dengan Kamera Depannya?

Bagi kamu yang hobi untuk ber-selfie dengan kamera smartphone juga tidak perlu khawatir. Karena, Samsung Galaxy A7 ini  memiliki kamera depan dengan resolusi 24 MP yang dapat memberikan tangkapan foto dengan kualitas yang tajam. Dikutip dari detikINET, VP Samsung Southeast Asia and Oceania, Eugene Koh, mengatakan bahwa kamera depan dari smartphone ini akan memenuhi kebutuhan penggunanya saat ber-selfie. "Karena selfie menjadi kebutuhan utama, kami memberikan kamera depan yang mumpuni," kata Eugene Koh saat acara peluncuran Samsung Galaxy A7, Kamis (11/10). Secara keseluruhan, Samsung A7 ini dapat menjadi pilihan terbaikmu untuk melakukan kegiatan fotografi. Terlebih lagi, bagi kamu yang senang bermain dengan efek bokeh ataupun wide angle. Dengan hasil foto yang terbaik melalui smartphone ini, kamu tidak perlu lagi malu untuk membagikannya di media sosial. Tidak hanya itu, Samsung Galaxy A7 ini juga menawarkan fitur lainnya yang bisa membantu aktivitasmu sebagai milenial. Seperti, Bixby Vision, Bixby Shopping, Bixby Voice, dan Dolby Atmos Technology. Dengan Bixby Shopping, kamu dapat berbelanja online dengan lebih mudah. Sementara untuk Bixby Voice, kamu dapat mengatur dan menggunakan smartphone-mu hanya dengan perintah suara. Sedangkan dengan Bixby Vision, kamu bisa mencari berbagai referensi gambar, melakukan translate, atau mencari tempat yang yang menari di sekitar lokasimu. Bagi kamu yang hobi streaming film melalui smartphone, Samsung Galaxy A7 ini juga dilengkapi oleh Dolby Atmos Technology yang akan memberikan pengalaman menonton dengan kualitas suara terbaik seakan berada di dalam scene sebenarnya. Untuk masalah harga Samsung Galaxy A7 , produk ini sendiri ditujukan bagi penggunanya yang mengharapkan sebuah smartphone tiga kamera dengan kelas menengah. Harga Samsung Galaxy A7 tersedia untuk dua pilihan sesuai dengan kapasitas memori internalnya. Yaitu, Rp4,499 juta untuk 64 GB (4GB RAM) dan Rp5,499 juta untuk 128 GB (6GB RAM). Hal ini dilakukan Samsung untuk mendobrak kondisi pasar. Karena pada umumnya, produk smartphone tiga kamera memiliki kisaran harga yang berada di atas Samsung Galaxy A7. (ERS)
author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar