Twitter Luncurkan Fitur Baru Upvoting & Downvoting

Muhammad Iqbal Mawardi . July 23, 2021

Foto: Unsplash

Teknologi.id – Tahun 2021 menjadi tahun di mana Twitter banyak sekali melakukan inovasi. Bagaimana tidak, setelah kemarin meluncurkan fitur baru, Twitter sekarang ini tengah menguji sistem baru untuk balasan upvoting dan downvoting.

Pihak Twitter menjelaskan tujuan dari hadirnya fitur ini adalah guna membantu sistem mengidentifikasi jenis konten yang hanya ingin di lihat pengguna.

"Beberapa dari Anda di iOS mungkin melihat opsi berbeda untuk upvote atau downvote pada balasan. Kami menguji ini untuk memahami jenis balasan yang menurut Anda relevan dalam percakapan, sehingga kami dapat mencari cara untuk menampilkan lebih banyak balasan," ucap pihak Twitter.

Di lain hal, Twitter menjelaskan bahwa fitur ini tak mewakili cara baru mereka dalam membandingkan orang.

Baca juga: Twitter Akan Hapus Fleets Karena Ini

"Ini bukan tombol tidak suka. Dalam eksperimen penelitian ini, ikon jempol ke bawah adalah tanda tidak suka yang memberi tahu kami bahwa menurut Anda balasannya tidak relevan dengan percakapan. Kami ingin lebih memahami jenis balasan yang Anda lakukan dan tidak relevan dalam sebuah (percakapan)," ucap pihak Twitter.

Upvotes dan downvotes di Twitter ini akan berfungsi sangat mirip dengan yang dimiliki Reddit. Inspirasinya yakni membuat pengguna dapat meningkatkan tweet yang disukai atau setujui, serta downvote tweet yakni yang tidak pengguna sukai atau lawan.

"Fitur vote tidak bersifat publik dan tidak memengaruhi peringkat balasan. Dalam grup eksperimen, tombol Suka dihapus untuk Suara positif, dan dalam hal ini Suara positif dihitung sebagai Suka," jelas juru bicara Twitter.

Saat ditanyain mengenai niat Twitter untuk memperluas pengujian guna memasukkan pengguna Android, pihak Twitter menolak untuk berbicara tentang rencana di masa mendatang.

(MIM)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar