Respons Nadiem Makarim Tentang Hoaks Bantuan Kuota Internet

Clara Parameshwari . August 05, 2021

Bantuan kuota internet oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan kembali disalurkan mulai bulan September sampai November 2021 setelah sempat mandek di awal tahun.

Kuota diberikan untuk seluruh jenjang siswa dan pengajar di Indonesia yang sudah mendaftar. Kuota yang diberikan untuk siswa PAUD sebesar 7 gigabyte (GB) per bulan. siswa jenjang pendidikan dasar dan menengah akan memperoleh 10 GB per bulan. Sedangkan mahasiwa sebesar 15 GB per bulan.

Untuk pengajar jenjang PAUD, pendidikan dasar, dan menengah memperoleh 12 GB per bulan. Dosen akan memperoleh kuota sebanyak 15 GB per bulan.

Kemendikbud juga menjelaskan bahwa bantuan kuota internet ini dapat diakses secara penuh semua aplikasi dan website, kecuali yang diblokir oleh Kemenkominfo. Periode penyaluran dilakukan setiap tanggal 11-15 setiap bulannya dan berlaku selama 30 hari sejak diterima.

Atas informasi resmi tersebut tak menutup kemungkinan sering bermunculan hoaks yang  sangat merugikan orang tua murid atas informasi yang salah maupun tindak kejahatan lain yang memanfaatkan keadaan pandemi Covud-19 saat ini.

Melalui Peresmian Lanjutan Bantuan Kuota Internet dan Bantuan Uang Kuliah Tunggal tahun 2021, Rabu (4/8/2021) kemarin. Nadiem mengatakan  “Kami sangat menyayangkan di situasi seperti ini masih ada hoaks-hoaks dari orang yang ingin memanfaatkan situasi seperti ini,”

“Apapun informasi harus selalu resmi dari Kemendikbudristek, hanya bersumber dari satu situs yaitu situs kuotabelajar.kemdikbud.go.id, di situlah semua informasinya,” sambungnya untuk menegaskan bahwa fasilitas bantuan kuota internet hanya didapatkan melalui satu pintu.

Nadiem menerangkan bagi orang tua murid yang belum mendapatkan bantuan kuota internet atau permasalahan yang berkaitan, jangan memprosesnya sendiri maupun secara mandiri. Lebih baik hubungan pihak sekolah, karena sekolah yang mendaftar bantuan internet telah difasilitasi langsung oleh Kemendibudristek.

Penegasan oleh Menteri Kemendibudristek ini bertujuan mengajak orang tua murid ataupun wali murid untuk memerangi hoaks dan diharapkan semakin banyak anak-anak, guru, mahasiswa, dosen merasakan manfaat dari bantuan kuota internet ini.


Foto: Infografis/Cek HP!/Arie Pratama


Intel Hadirkan Kursus Belajar AI Untuk Pelajar

Kartu Vaksin Jadi Syarat Masuk Sejumlah Mal di Jabodetabek

Kemendikbud Berikan Bantuan Kuota Internet 2021

Kemendikbud Berikan Bantuan Kuota Internet 2021

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar