Cara Buat Akun di TikTok Punya Centang Biru

Fabian Pratama Kusumah . February 15, 2022

Foto: Interintellect

Teknologi.idTikTok kini menjadi media sosial yang banyak digunakan. Setiap pengguna bisa mengikuti pengguna lain berdasarkan keinginan masing-masing.

Tidak jarang terlihat pengguna yang terverifikasi alias memiliki centang biru. Namun pernahkah terpikir bagaimana cara mendapatkan centang biru tersebut?

Berikut beberapa cara untuk mendapatkan centang biru di TikTok yang dirangkum dari berbagai sumber.

Buat Banyak Konten yang Berkualitas

Tanpa adanya konten, akunmu tentu hanya akun biasa karena tidak ada yang menarik untuk diketahui oleh orang lain.

Akan tetapi, meski kamu membuat konten pun, pastikan kamu gak membuatnya secara sembarangan alias harus berkualitas.

Tidak hanya berkualitas, buatlah konten secara terjadwal atau berkala. Mengunggah konten yang menarik secara konsisten akan membuat followers bertambah, sehingga makin besar pula kesempatan konten yang dibuat menjadi viral.

Punya Akun Verifikasi di Media Sosial Lain

Memiliki akun verifikasi pada media sosial lain seperti Facebook, Twitter, dan Instagram,  membuat TikTok tahu bahwa kamu adalah orang yang kredibel.

Selain itu kamu dapat menghubungkan akun tersebut ke akun TikTok. Sehingga TikTok lebih mudah untuk memberikan centang biru.

Aktif Ikut Tren di TikTok

TikTok biasanya memiliki tren yang silih berganti. Misalnya challenge, hashtag, menari, menyanyi atau lainnya.

Semakin aktif dan jika berhasil masuk For Your Page (FYP), persentase kesempatan untuk membuat akun kamu terverifikasi pun jadi makin tinggi.

Ikuti Aturan

Baca juga: Cara Menghilangkan Watermark TikTok Tanpa Aplikasi

Yang tidak kalah penting adalah selalu ikuti aturan yang berlaku di TikTok atau TikTok Community Guidelines.

Misalnya tidak membuat konten yang menyinggung orang lain, SARA, dll. Jika kamu melanggar aturan tersebut, akunmu bisa ditandai oleh moderator TikTok dan ini bisa mengurangi peluang untuk diverifikasi.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar