Instagram Akan Sembunyikan Jumlah Like?

Kemala Putri . April 22, 2019

instagram sembunyikan like Foto: YÜKLE.MOBİ

Teknologi.id - Instagram baru-baru ini dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk merombak platform dengan menyembunyikan fitur like. Hal tersebut dimaksudkan agar pengikut dapat fokus pada konten yang di unggah, bukan berapa banyak like yang didapat. Hal ini diketahui dari cuitan seorang pengamat teknis media sosial dan aplikasi, Jane Manchun Wong. Ia menulis bahwa Instagram sedang melakukan uji coba untuk menghilangkan jumlah like yang didapat pada sebuah unggahan di feed. Hal ini membuat like didapat tiap post hanya akan bisa dilihat oleh si pengunggah sendiri.

Tanggapan tentang kabar instagram sembunyikan like

Dalam sebuah pernyataan kepada The Vergeseorang juru bicara Instagram mengatakan: "Kami tidak menguji ini saat ini, tetapi mengeksplorasi cara-cara untuk mengurangi tekanan pada Instagram adalah sesuatu yang selalu kami pikirkan."

Baca juga: Cara Hide Akun Instagram Agar Tak Bisa Dilihat Orang lain 

Banyak netizen yang memuji langkah Instagram ini. Ada yang bilang ini akan membantu dalam mengembangkan bisnis micro influencer atau seniman-seniman baru yang membutuhkan atensi dari pengguna media sosial. Namun, ada juga netizen yang mengaku senang dalam melihat jumlah like yang didapat oleh sebuah unggahan. Nah, bagaimana menurut kamu? apakah ini merupakan ide baik atau buruk? Tulis pendapatmu di kolom komen ya!

(DWK)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar