CEO Facebook Minta Pemerintah Perbarui Regulasi Internet

Fahad Mulyana . April 01, 2019


Bos Facebook Mark Zuckerberg Minta Regulasi Internet Diperbarui. Foto: NBC News
Teknologi.id – Pendiri dan CEO Facebook, Mark Zuckerberg meminta pemerintah untuk lebih berperan aktif dalam menerapkan regulasi internet. Dikutip dari The Washington Post, Zuck mengatakan bahwa Facebook membutuhkan panduan regulasi perlindungan data pengguna dan penanganan disinformasi di platform mereka. "Kami membutuhkan peran yang lebih aktif dari pemerintah dan regulator," tandasnya. Zuck pun telah memiliki empat area utama yang ia rasa membutuhkan regulasi baru, yaitu konten berbahaya, integritas pemilu, privasi dan portabilitas data. Yang mengejutkan adalah ketika Zuck memaparkan apa yang dibutuhkan masing-masing area secara spesifik kepada pemerintah. Baca Juga: Whatsapp, Facebook, dan Instagram Down Hampir di Seluruh Dunia, Kenapa Ya? Untuk mengatasi  konten berbahaya, Zuck mengusulkan agar dibuatkan kelompok khusus yang dapat menerapkan panduan dan memastikan panduan tersebut dipenuhi oleh perusahaan. Ia juga meminta perusahaan untuk menerbitkan laporan transparansi setiap kuartal. Melindungi integritas pemilu juga membutuhkan panduan regulasi. Zuck menyebut bahwa hukum tentang iklan politik online masih belum cukup. Itu dikarenakan hanya terfokus kepada kandidat dan kampanye, tapi tidak untuk isu-isu negatif yang sering di eksploitasi untuk memecah belah masyarakat. "Menentukan apakah sebuah iklan bersifat politis tidak semudah itu. Sistem kami akan lebih efektif jika regulasi menciptakan standar umum untuk memverifikasi para aktor politik," tulis Zuck.

Hasil gambar untuk iklan politik facebook Zuck menyebut hukum tentang iklan politik online masih belum cukup karena masih terfokus kepada kandidat dan kampanye. Foto: IDN
Perlindungan terhadap data pengguna juga harus diatur menggunakan kerangka yang lebih global. Menurut Zuck, aturan yang tidak terbatas hanya di satu negara atau satu wilayah akan memastikan bahwa setiap orang bisa mendapatkan perlindungan yang sama. Baca Juga: Facebook Messenger Kini Dilengkapi Fitur Mirip WhatsApp Regulasi tersebut juga harus memberikan pengguna opsi untuk memilih bagaimana informasi dan data yang mereka miliki dapat digunakan.

Saran Zuck untuk Mengatur Portabilitas Data

Untuk mengatur portabilitas data, Zuck menyarankan agar pengguna dapat memindahkan data mereka dari satu layanan ke layanan lain. Hal ini disebutnya dapat memberikan pengguna pilihan dan mendorong pengembang untuk berinovasi dan berkompetisi. "Tetapi, ini membutuhkan aturan yang jelas tentang siapa yang bertanggung jawab untuk melindungi informasi ketika berpindah antar layanan," jelasnya. (FM)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar