Bulan Depan, Jeff Bezoz Nyetir Sendiri ke Bulan, Mau Ikut?

Fabian Pratama Kusumah . June 08, 2021

Foto: Gadgets 360

Teknologi.id – Jeff Bezos, sang pendiri Amazon akan mengendarai roketnya sendiri untuk mencapai bulan pada 20 Juli mendatang. Jeff mengumumkan niatnya tersebut hari Senin lalu.

Namun dalam misinya, jeff Bezoz tak akan sendiri. Ia akan mengajak adik laki-lakinya, Mark, seorang investor dan petugas pemadam kebakaran sukarela demi membuat perjalanan tersebut lebih bermakna.

"Untuk melihat Bumi dari luar angkasa, itu mengubah Anda. Itu mengubah hubungan Anda dengan planet ini, dengan umat manusia. Itu satu Bumi," kata Bezos dalam sebuah posting Instagram dikutip dari CNBC Indonesia.

"Saya ingin melakukan penerbangan ini karena itu adalah hal yang ingin saya lakukan sepanjang hidup saya. Ini adalah petualangan. Ini urusan besar bagi saya."

Baca juga: Mau Bangun Rumah di Bulan? Ini Biaya yang Harus Disiapkan

Roket akan diluncurkan dari sebuah wilayah terpencil di Texas Barat, bersama seorang pemenang lelang amal online.

Belum ada kabar tentang siapa lagi yang mungkin mengisi kapsul berkapasitas enam orang itu.

Penerbangan akan memiliki durasi 10 menit. Penumpangnya akan dibawa ke ketinggian sekitar 65 mil (105 kilometer), tepat di luar tepi ruang angkasa, dan kemudian kembali ke Bumi..

Penerbangan Bezos bersaudara ini diketahui menambah panas kompetisi menuju luar angkasa yang dilancarkan perusahaan swasta.

Pesaing Blue Origins, SpaceX milik Elon Musk, merencanakan penerbangan pertamanya pada bulan September.

Keduanya juga diketahui sedang berkompetisi untuk menggarap proyek pesawat ulak-alik kargo untuk kepentingan pengangkutan Pentagon.

Baca juga: Jeff Bezos Jual Tiket Wisata Luar Angkasa, ini Harganya

Bezos bersaudara itu akan menggunakan roket besutan Blue Origins, yang juga merupakan perusahaan Jeff Bezos.

Bagi Blue Origins, peluncuran yang mengikutkan Bezos bersaudara ini merupakan peluncuran pertama setelah 15 kali uji.

Sebagai catatan, Blue Origin, sudah mulai membuka pendaftaran untuk pembelian tiket wisata ke luar angkasa pada April lalu.

Wisata yang unik ini akan menggunakan sistem roket bernama New Shepard. Penjualan tiket wisata luar angkasa ini diketahui dalam video singkat di akun media sosial Twitter milik Blue Origin.

Sayangnya, dalam beberapa postingan di media sosial, Blue Origin tidak mengungkap harga tiket untuk membeli kursi untuk perjalanan tersebut.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar