Foto: okezone
Teknologi.id - PT Pindad merupakan perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang bergerak dalam bidang Alutsista (Alat Utama Sistem Persenjataan) dan produk komersial.
Berbagai persenjataan telah dibuat oleh perusahaan ini, tidak hanya diminati dalam negeri saja tetapi banyak negara lain yang juga meminati senjata buatan PT Pindad ini.
Tidak hanya pistol atau senapan laras panjang saja, tetapi ada juga kendaraan taktis yang mendunia, berikut 5 alutsista buatan PT Pindad yang mendunia
Baca juga: Rudal Balistik RS-28 Sarmat Milik Rusia Bisa Hancurkan AS
1. Sniper SPR-2
Foto: Pindad
Sniper SPR-2 merupakan jenis senapan anti material yang mampu menjebol lapisan baja setebal 10 mm dari jarak tembak 2 km, hal tersebut membuat berbagai negara mulai melirik senjata ini untuk digunakan untuk keamanan negaranya.
Dikutip dari Tagar.id hari Senin 08 Februari 2021, kelebihan dari senapan SPR-2 yang lain mampu menembakkan peluru dengan kecepatan hingga 900m/detik, sehingga peluru bisa melesat mencapai target dengan jarak efektif 2 km, hanya dalam waktu kurang dari 3 detik.
Senapan jenis ini dikenal di banyak negara lantaran dianggap setara, atau bahkan mengungguli produk senapan-senapan anti material yang biasa digunakan oleh pasukan elit dunia, misalnya Black Arrow, Hecate II, NTW-20 atau Truvelo.
2. Panser Anoa 6x6
Foto: Pindad
Panser Anoa salah satu produk buatan Pindad yang membanggakan bagi warga negara Indonesia. Pasalnya, Anoa telah digunakan oleh pasukan penjaga perdamaian PBB dalam berbagai misi di daerah konflik.
Hebatnya, Panser Anoa juga telah mendapatkan sertifikasi standar internasional NATO STANAG Level 3, yang berarti telah terbukti memiiki kemampuan menahan serangan peluru kinetis pihak musuh.
Panser seri Anoa terdiri atas tujuh varian yang dapat digunakan sesuai kebutuhan, yakni Anoa 6X6 Ambulance, Anoa 6X6 Comand, Anoa 6X6 Logistic, Anoa 6X6 Recovery, Anoa 6X6 Amphibious, Anoa 6X6 APC (Armoured Personnel Carrier) dan Anoa 6X6 Mortar.
3. Senapan Serbu SS-2
Foto: Pindad
Baca juga: Inilah Fungsi Seaglider, Bisa Buat Mata-mata?
Senapan serbu SS-2 menjadi satu produk buatan Pindad yang laris manis di pasar internasional. Terdapat delapan varian dari senjata laras panjang seri SS-2 ini, di antaranya SS2-V7 subsonic, SS2-V5, SS2-V4-HB, SS2-V2, SS2-V1, SS2-V4, SS2-V5, SS2-V1 HB, dan SS2-V2 HB.
Seri SS-2 tersebut menggunakan amunisi kaliber 5.56 mm. Untuk penggunaan dalam negeri telah lebih dari 25 ribu unit senjata jenis ini digunakan pasukan TNI.
Sementara di luar negeri, senapan jenis ini telah masuk ke pasar Asia Tenggara dan Asia Tengah. Kelebihan senapan SS-2 memiliki akurasi dan tingkat stabil yang mumpuni.
4. Pistol G2 Premium
Foto: Pindad
Pistol G2 Premium dipesan oleh salah satu negara ASEAN yaitu Laos. Negara tersebut percaya karena G2 Premium sudah teruji digunakan.
Fitur serta karakter pada G2 Premium sepenuhnya dikembangkan dari masukan para pengguna yang sebelumnya telah mencoba varian G2 Combat dan Elite.
G2 Premium menggunakan amunisi kaliber 9 mm serta jarak tembak efektif sampai dengan 25 meter. G2 Premium merupakan varian teratas dalam keluarga pistol G2.
5. Maung
Foto: Nusantaranews
Baca juga: Inilah Teknologi Tank Leopard 2RI MTB yang Mematikan
Kendaraan taktis ini memang baru dikenalkan tahun lalu, tetapi Maung juga sudah disiapkan untuk pasar ekspor.
Dikutip dari Kumparan hari Senin 08 Februari 2021, kelebihan utama dari Maung yaitu sanggup menerjang medan-medan sulit, dan tetap prima dioperasikan di jalan aspal.
Jantung pacunya sendiri, bermesin 2.400cc Turbo Diesel 4-silinder 16-valve DOHC transmisi manual 6-percepatan, maksimal tenaga 149 dk dengan torsi maksimal 400 Nm.
Tentang kecepatannya, Maung bisa melesat sampai 120 km/jam, dan mampu menjangkau jarak tempuh hingga 800 km. Maung juga dapat dilengkapi dengan bracket senjata 7,62 mm, konsol SS2-V4, perangkat GPS navigasi dan tracker kendaraan, serta perlengkapan lainnya.
(fpk)
Tinggalkan Komentar