Peneliti Ungkap Rahasia Umur Panjang Hingga 90 Tahun, Begini Caranya

Kemala Putri . January 23, 2019

Peneliti Ungkap Rahasia Umur Panjang Hingga 90 Tahun, Begini Caranya
Teknologi.id - Banyak orang mencari tahu apa rahasia dari umur panjang, kini sebuah studi baru menemukan rahasia umur panjang hingga usia 90 tahun. Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal medis BMJ ini menyebut bahwa usia panjang mungkin bergantung pada ukuran tubuh (baik tinggi maupun berat badan), aktivitas fisik, dan jenis kelamin. Para peneliti menemukan, perempuan yang hidup hingga usia 90 tahun rata-rata lebih tinggi dan memiliki berat badan lebih kecil sejak usia 20 tahun. Meski begitu, hubungan antara tinggi, berat dan usia tidak berlaku pada pria. Sebaliknya, pria yang lebih sering berolahraga berusia lebih panjang. Sayangnya, penelitian ini hanya bersifat observasional. Dengan kata lain, peneliti tidak bisa menemukan sebab dari hubungan tersebut.

Baca juga: 5 Aplikasi Kesehatan Terbaik di Android Agar Selalu Bugar

Namun, ini membuktikan bahwa respons perempuan dan laki-laki berbeda dalam hal tinggi, berat badan, dan aktivitas fisik. "(Temuan ini) memberikan petunjuk menarik bahwa kesehatan laki-laki dan perempuan mungkin memberikan respons berbeda terhadap indeks massa tubuh (IMT), tinggi, dan olahraga," ungkap David Carslake, peneliti senior penelitian ini dikutip dari CNN. Carslake sendiri adalah ahli epidemiologi di University of Bristol, Inggris. Penelitian ini dilakukan oleh Carslake dan koleganya sejak tahun 1986. Pada tahun pertama, mereka merekrut lebih dari 7.000 perempuan dan laki-laki berusia 55 hingga 69 tahun di Norwegia sebagai peserta. Para peserta diberi pertanyaan mengenai berat dan tinggi badan pada tahun tersebut dan saat berusia 20 tahun. Mereka juga diminta untuk memberi tahu aktivitas fisik yang sering dilakukan seperti berkebun, berjalan, bersepeda, dan berolahraga. Peserta kemudian dibagi ke dalam 3 kelompok durasi aktivitas fisik harian: kurang dari 30 menit, 30 hingga 60 menit, dan lebih dari 90 menit. Kelompok-kelompok ini dipantau hingga mereka meninggal atau mencapai usia 90 tahun. Peneliti juga mempertimbangkan kebiasaan merokok dan pengunaan alkohol pada masing-masing peserta.

Baca juga: Sweatcoin, Aplikasi yang Membayarmu untuk Berolahraga

Hasilnya, laki-laki dan perempuan menanggapi dampak ukuran tubuh dan aktivitas fisik secara berbeda. Perempuan yang memiliki berat badan lebih sedikit pada usia 20 tahun cenderung hidup lebih lama. Tinggi badan memainkan peran utama dalam hal ini. Hasil temuan, perempuan yang memiliki tinggi lebih dari 175 cm 31 persen lebih mungkin mencapai usia 90 tahun. Sedangkan untuk pria, yang menghabiskan 90 menit sehari untuk aktivitas fisik 39 persen lebih mungkin hidup sampai 90 tahun. Berbeda dengan laki-laki, dalam kasus ini, perempuan tidak mendapatkan banyak manfaat khusus dari peningkatan aktivitas fisik.
Hasil gambar untuk sporty old age
Aktifitas fisik berpengaruh terhadap umur panjang, terutama untuk pria. Kredit: MoneyTalkNews
Penelitian ini juga menemukan bahwa tingkat aktivitas fisik optimal untuk perempuan adalah 60 menit sehari. Dari penelitian ini, para peneliti menyimpulkan pentingnya ketiga hal tersebut untuk meningkatkan angka harapan hidup. "Sekarang sangat jelas bahwa kelebihan berat badan, obesitas, dan gaya hidup tidak aktif berbahaya bagi kesehatan," tegas Carslake. (DWK)
author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar