Kegunaan NFT yang Belum Banyak Orang Tau!

Nusa Finance . June 30, 2023

Foto: Freepik frimufilm

Inovasi NFT (non-fungible token) memiliki potensi yang sangat besar dalam mendukung keunikan dan kepemilikan terhadap sebuah aset digital. Melansir dari CoinDesk, NFT adalah aset kripto yang merepresentasikan sebuah benda unik, baik benda asli seperti lukisan, koleksi sepatu, ataupun aset digital seperti, musik. Aset yang dapat diperdagangkan ini tidak dapat dipertukarkan satu sama lain, dan data terkait NFT akan disimpan di blockchain melalui smart contract


Seringkali NFT dikaitkan dengan industri seni saja, namun ternyata NFT juga dapat dimanfaatkan dalam beberapa sektor yang mungkin belum terlalu diketahui oleh masyarakat pada umumnya. Berikut ini terdapat beberapa potensi dari NFT.

Baca Juga: Nusa Finance Luncurkan NFT Marketplace Versi Beta

Kegunaan NFT yang Belum Banyak Orang Tau

1. Pasar Pinjaman


Foto: Unsplash.com/Kanchanara

Penggunaan NFT tidak hanya dijadikan barang koleksi, melainkan bisa digunakan pada dunia keuangan. Melansir dari Forkast, NFT pada bidang keuangan terdesentralisasi dapat digunakan dalam sistem pinjam-meminjam. User dapat menggunakan NFT sebagai jaminan untuk mendapatkan pinjaman atau jalur kredit.

Melalui pasar pinjaman, NFT memungkinkan pengguna untuk melakukan penyetoran mata uang kripto dan mendapatkan bunga ataupun melakukan peminjaman aset kripto lainnya. Hal ini dapat dilakukan karena NFT telah didukung oleh smart contract, yang dapat mengotomatisasi penyimpanan dan pengelolaan modal. Sehingga dapat meningkatkan efisiensi dan keamanannya.

Baca Juga: Cara Baru Manfaatkan NFT Sebagai Alat Investasi

2. Event Ticketing


Foto: Canva

Aset NFT juga bisa dimanfaatkan sebagai tiket acara, baik musik, film, teater, dan lain sebagainya. Tiket NFT memiliki beberapa keunggulan dibandingkan tiket kertas atau digital konvensional, karena didukung oleh teknologi blockchain yang bersifat transparan dan mudah dilacak. Selain itu tiket yang berbentuk NFT tidak dapat dipalsukan karena tidak dapat diubah.

Banyak juga proyek yang menawarkan sistem bundling, user yang membeli tiket NFT akan mendapat keuntungan seperti jalur masuk khusus, mendapatkan merchandise, hingga akses menonton serta melakukan interview dengan artis favorit.

3. Game


Foto: Coin Market Cap

NFT juga sering digunakan pada industri game. Melansir dari Coin Market Cap, isu yang sering dihadapi oleh pemain adalah mereka tidak benar-benar memiliki aset digitalnya seperti avatar, merch, ataupun pakaian meskipun sudah mengeluarkan banyak uang untuk membeli aset tersebut. Terlebih jika ada kemungkinan terburuk yang dapat terjadi, misalnya game tersebut tiba-tiba berhenti beroperasi, hal ini tentu akan merugikan pemain.

Untuk mengatasi hal tersebut, penggunaan NFT dapat memberikan jaminan kepada pemain bahwa aset digital yang sudah dibeli dalam permainan akan dimiliki secara permanen. Para pemain dapat menyimpan aset di blockchain atau menjualnya di market NFT untuk mendapatkan uang atau aset lainnya. Pengembang game juga akan memperoleh pendapatan tambahan dari penjualan dan pembelian aset permainan secara nyata dengan menggunakan NFT. Sehingga pemain maupun pengembang akan mendapatkan keuntungan dari perdagangan aset ini sehingga memiliki penghasilan secara nyata melalui game.

4. Airdrop


Foto: Unsplash.com/Bastian Riccardi

Kepopuleran NFT menghasilkan banyak komunitas besar yang saling berbagi informasi terkait teknologi ini. Melansir dari Metacommerce, NFT juga dapat digunakan untuk syarat mengikuti event Airdrop. Misalnya, pemegang NFT yang memiliki aset selama 12 bulan atau lebih dapat diberikan barang koleksi atau mata uang kripto tertentu sebagai hadiah atas kepemilikannya.

Event Airdrop ini memungkinkan untuk berbagi NFT secara gratis kepada seseorang sebagai bentuk apresiasi, karena telah berkontribusi pada pengembangan yang inovatif, umumnya sih pencipta atau pemasar NFT akan membagikannya kepada influencer, anggota aktif komunitas, ataupun pemegang NFT lainnya agar menarik banyak minat pada proyek yang ada.

5. Produk Eksklusif

NFT juga dapat digunakan pada ranah komunitas, seperti mendapatkan kartu keanggotaan klub, kepemilikan produk fisik, poin loyalitas, hingga mengakses acara di dalam dunia virtual atau metaverse. 

Penggunaan NFT tersebut dapat memberikan pengalaman eksklusif dan unik bagi para anggota asetnya tidak akan dimiliki orang lain, langka, dan bisa bikin menjadi kebanggaan tersendiri.

Baca Juga: Event Olahraga & Lingkungan Gunakan Tiket NFT Demi Cegah Calo dan Bot - Teknologi 

Tentang Nusa Finance


Foto: Nusa Finance

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kehadiran NFT memiliki potensi yang besar dan unik dalam kegunaanya. Dalam konteks ini, Nusa Finance memiliki peran sebagai penghubung antara pengguna NFT dengan ekosistem Web3 yang luas ini, baik dalam memberikan manfaat yang nyata bagi penggunanya. 

Dengan slogan #Web3ForAll, Nusa Finance secara aktif berinovasi untuk menawarkan layanan keuangan yang mudah digunakan berbasis mata uang kripto, yang menawarkan kepada kamu solusi layanan semuanya ada di satu tempat, seperti Lending Market, Swap, Liquidity Provision, Farming., Airdrop, Governance Program, dan yang akan segera hadir NFT Marketplace.

Dalam era Web3 yang semakin berkembang ini, NFT menawarkan berbagai kemungkinan dalam ekosistem teknologi blockchain. Dengan fokus pada pengembangan ekosistem Web3, kamu pun ga perlu khawatir, karena Nusa Finance pun menjamin keamanan dan keandalan dalam menggunakan layanannya untuk kepentingan penggunanya karena telah memiliki izin resmi dari Kementerian Perdagangan Republik Indonesia di bawah Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi.

Selain itu, Nusa Finance juga memiliki penghargaan bagi pemegang NUSA yang setia, melalui Governance Program yang menawarkan cara bagi pengguna untuk mengunci tokennya dan mendapatkan bagian dari pendapatan yang dihasilkan oleh protokol Nusa. Sehingga, pendekatan ini akan memberikan keterlibatan jangka panjang dan meningkatkan partisipasi aktif pengguna dalam perkembangan sistem sambil meraih manfaatnya.

Informasi lebih lanjut:

Website: https://nusa.finance/ 

Telegram: https://t.me/NusaFinanceChannel 

author0
teknologi id bookmark icon
author

Nusa Finance

Nusa Finance

Tinggalkan Komentar

0 Komentar