Angga Raka Prabowo dan Nezar Patria Jabat Wamen Komunikasi dan Digital

Teknologi.id . October 20, 2024
Angga Raka Nezar Patria
Nezar Patria. Foto: Investor Daily


Teknologi.id - Pada Minggu (20/10/2024) malam, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengumumkan penunjukan Angga Raka Prabowo dan Nezar Patria sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Digital dalam Kabinet Merah-Putih untuk periode 2024–2029. Pengumuman tersebut disampaikan di Istana Kepresidenan, Jakarta, setelah pengumuman jajaran menteri.

"Angga Raka Prabowo, Wakil Menteri Komunikasi dan Digital. Nezar Patria, Wakil Menteri Komunikasi dan Digital," jelas Prabowo saat memperkenalkan keduanya.

Angga dan Nezar mengenakan batik berwarna cokelat sebagai bagian dari dress code acara, dan keduanya akan mendukung Meutya Hafid, yang baru saja dilantik sebagai Menteri Komunikasi dan Digital.

Kementerian ini merupakan perubahan nama dari Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan Angga serta Nezar bukanlah wajah baru dalam lembaga ini. Nezar sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika sejak Juli 2023, sedangkan Angga mulai menjabat pada Agustus 2024.

Pelantikan resmi untuk menteri dan wakil menteri dijadwalkan berlangsung pada Senin (21/10/2024) di Istana Kepresidenan.

Baca juga: Meutya Hafid Jabat Menteri Komunikasi dan Digital, Wajah Baru Kominfo

Nezar Patria

Sebelum memasuki dunia pemerintahan, Nezar Patria memiliki karier yang solid di dunia jurnalistik. Ia memulai karirnya di Majalah D&R (Detektif & Romantika) pada tahun 1999, kemudian bergabung dengan majalah Tempo hingga 2008. Setelah itu, Nezar menjadi salah satu pendiri portal berita Viva.co.id, menjabat sebagai Redaktur Pelaksana hingga 2014. Ia juga pernah menjabat sebagai Wakil Pemimpin Redaksi di CNN Indonesia Digital dan Pemimpin Redaksi di The Jakarta Post hingga 2020.

Nezar aktif di organisasi jurnalistik, termasuk menjabat sebagai Ketua Umum Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) dan anggota Dewan Pers. Selain itu, ia pernah memegang beberapa posisi penting di perusahaan media, termasuk Direktur Konten PT Niskala Media Tenggara dan Komisaris Utama PT Dapensi Trio Usaha. Saat ini, ia juga menjabat sebagai Komisaris Independen di PT Pegadaian dan Staf Khusus V Bidang Komunikasi Menteri BUMN.

Baca juga: Prabowo Ubah Nama Kemenkominfo Jadi Kementerian Komunikasi dan Digital

Angga Raka Prabowo


Foto: Kumparan


Angga Raka Prabowo adalah sosok yang sudah lama berkecimpung dalam dunia politik, terutama dalam lingkaran Partai Gerindra. Ia bergabung dengan Gerindra sejak 2008 dan telah mendampingi Prabowo dalam berbagai kampanye presiden pada tahun 2014 dan 2019. Angga juga pernah menjabat sebagai sekretaris pribadi Prabowo antara 2014 dan 2017.

Di tahun 2021, Angga diperkenalkan sebagai Komisaris PT Teknologi Militer Indonesia, yang terlibat dalam proyek pengadaan alat pertahanan senilai Rp 1.760 triliun. Dalam Pilpres 2024, ia berperan penting sebagai Ketua Bidang Komunikasi di Tim Kampanye Nasional pasangan Prabowo-Gibran.

Angga memiliki latar belakang di bidang media, menjadi bagian dari tim media partai pada 2012. Ia juga pernah memiliki media berbahasa Inggris bernama "Independent Observer". Di dalam partai, Angga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal dan Ketua Badan Komunikasi Partai Gerindra.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar