Foto: detikNEWS
Teknologi.id - Sejumlah wilayah Indonesia sedang mengalami cuaca ekstrem dan diprediksi BMKG akan berlangsung hingga 2 Januari 2023 mendatang.
Berdasarkan hasil analisis cuaca yang dilakukan Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), atmosfer di sejumlah wilayah Indonesia sangat berpotensi mengalami peningkatan curah sehingga mengakibatkan cuaca ekstrem seperti hujan lebat.
Wilayah seperti Jawa Timur, Jawa Barat, NTB, NTT, Bali, Banten, DI Yogyakarta, dan DKI Jakarta sangat berpotensi hujan lebat hingga sangat lebat mulai 27 Desember 2022 sampai 2 Januari 2023 mendatang.
Bersamaan dengan prediksi ini, BMKG memberikan status Siaga untuk beberapa wilayah karena cuaca ekstrem ini berpeluang menyebabkan bencana tanah longsor dan banjir. Wilayah seperti NTB, NTT, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Banten, dan DKI Jakarta memiliki peluang terjadinya bencana tersebut.
Demi memberikan informasi peringatan dini, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menghadirkan SADEWA BRIN, sebuah layanan informasi prakiraan cuaca.
Baca juga: Prediksi BRIN Soal Badai di Jabodetabek Meleset, BMKG Beri Bantahannya
Sistem informasi peringatan dini SADEWA BRIN ini didasarkan atas teknologi satelit dan model atmosfer dari satelit Himawari-8. Satelit tersebut memiliki sistem yang mampu memprediksi atmosfer menggunakan model Weather Research Forecasing (WRF) dan juga mempunyai sistem peringatan dini terhadap hujan ekstrem.
Lalu, bagaimana menggunakan SADEWA BRIN demi menghadapi cuaca ekstrem ke depannya?
- Kunjungi situs SADEWA BRIN
- Ketika berada di situs, pengguna akan ditampilkan peta informasi cuaca yang kemudian dapat diatur lokasi dan waktunya dalam 3 hari ke depan
- Klik menu "Hujan" di samping peta untuk melihat prakiraan hujan. Jika legenda hujan semakin gelap, maka kemungkinan curah hujan juga semakin tinggi
Di SADEWA BRIN, kita juga bisa mengetahui prakiraan kecepatan angin di wilayah dan waktu tertentu. Selain itu, situs tersebut bisa memberikan animasi peragaan prakiraan pergerakan hujan dan angin setiap jamnya. Kita hanya perlu menekan tombol Play yang berada di bawah peta untuk mengetahuinya.
(ai)
Tinggalkan Komentar