Foto: iStockPhoto
Teknologi.id – Saat ini mata uang
kripto merupakan topik yang cukup sering dibicarakan. Sebuah perusahaan
penyedia ATM Bitcoin terbesar di dunia Bitcoin Depot kabarnya akan bekerja sama
dengan Circle K untuk menyediakan ATM Bitcoin.
Namun, ATM Bitcoin ini baru akan
tersedia di seluruh Circle K yang ada di Amaerika Serikat dan Kanada. Kabarnya ATM
Bitcoin ini akan segera dihadirkan di tahun ini.
Hal ini disampaikan langsung oleh
pihak Bitcoin Depot. Pihak perusahaan mengatakan bahwa perusahaan telah memasang
sebanyak 700 ATM Bitcoin di Circle K yang berada di 30 negara bagian.
“Kemitraan internasional eksklusif
dengan Circle K yang membentang di AS dan Kanada dengan lebih dari 700 ATM
bitcoin di 30 negara bagian sudah terpasang,” ucap pihak Bitcoin Depot.
Circle K sendiri merupakan jaringan minimarket dan stasiun bahan bakar asal Amerika Serikat yang didirikan di El Paso Texas di tahun 1951. Saat ini, jaringan Circle K dioperasikan oleh perusahaan global asal Kanada bernama Alimentation Couche-Tard.
Baca juga: Microsoft Garap Fitur Ini Guna Maksimalkan Bisnis Kripto
Circle K saat ini sudah memiliki
14.200 toko yang tersebar di 26 negara. Pihak perusahaan mengatakan bahwa
stasiun bahan bakarnya juga sudah tersebar di Kanada, Irlandia, Skandinavia,
dan Baltik.
Dan Depot Bitcoin sendri menjadi
perusahaan penyedia layanan ATM terbesar dengan jumlah 3.793 ATM kripto.
“Circle K memahami bahwa mata uang
kripto akan menjadi bagian yang berkembang dari lanskap ekonomi dan pembayaran
masa depan. Dengan menambahkan ATM Bitcoin ke toko perusahaan, Circle K dapat
menarik pelanggan baru ke toko mereka, menawarkan akses keuangan ke komunitas
yang kurang terlayani, dan membedakan diri mereka dari retail lain dengan
teknologi baru ini,” ucap Brandon Mintz, CEO Bitcoin Depot.
Pihak Circle K juga menjelaskan bahwa
kemitraan dengan Bitcoin Depot tersebut akan membuat Circle K sebagai merek
minimarket terpenting bagi pasar kripto yang memiliki perkembangan paling
pesat.
“Kemitraan kami dengan Bitcoin Depot semakin membangun komitmen ini, memberikan merek kami kehadiran awal yang penting di pasar cryptocurrency yang berkembang pesat sebagai tujuan yang nyaman di mana pelanggan dapat membeli bitcoin,” ucap Denny Tewell, Wakil Presiden Senior Global Merchandise and Procurement Circle K.
(MIM)
Tinggalkan Komentar