Facebook Ganti Nama Jadi Meta, ini Alasan dan Artinya

Fabian Pratama Kusumah . October 29, 2021

Foto: Buss The World

Teknologi.id – Facebook Inc akhirnya  resmi mengganti namanya. Induk perusahaan yang selama ini menaungi Facebook, WhatsApp, Instagram, dkk itu resmi berganti nama menjadi "Meta".

Perubahan nama Facebook Inc ini diumumkan langsung oleh pendiri sekaligus CEO perusahaan, Mark Zuckerberg, dalam konferensi tahunan Connect yang digelar pada Kamis (28/10/2021).

Meta sendiri diambil dari bahasa Yunani yang artinya 'beyond' atau melampaui, nama ini juga merujuk pada Metaverse, sebuah dunia maya baru yang lebih canggih dari internet saat ini.

"(Facebook) adalah merek ikonik media sosial, tetapi menjadi semakin tidak mewakili semua yang kami lakukan," kata Mark.

Selain mengubah nama, Facebook juga mengganti logo perusahaan yang awalnya gambar 'likes' atau 'jempol ke atas' menjadi 'The Blue Infinity' untuk Meta yang saat ini belum dimunculkan secara resmi.

Dilansir dari CNN, Zuckerberg di halaman Facebook pribadinya juga mengubah jabatannya menjadi 'Pendiri dan CEO Meta'.

Sedangkan untuk alasannya, nama Meta dipilih mewakili harapan masa depan usai melewati sederet masalah di jagat media sosial.

Rebranding tersebut diharapkan bisa memperkuat posisi raksasa media sosial tersebut di dunia baru Metaverse, yang dipandang Zuckerberg sebagai masa depan internet.

Baca juga: Semua Pengguna Instagram Kini Bisa Pasang Link di IG Stories

Sebenarnya belum ada definisi pasti dari istilah apa itu metaverse. Namun, istilah ini sering digunakan untuk menggambarkan sebuah dunia virtual baru tempat orang dapat bermain game, bekerja, dan berkomunikasi dengan orang lainnya dalam lingkungan virtual, biasanya dengan menggunakan headset Virtual Reality (VR).

Alasan lainnya, rebranding nama Facebook Inc. menjadi "Meta" ini juga untuk menghindari kebingungan dengan brand dari produk "Facebook" itu sendiri.

"Secara lebih fungsional dan teknis, saya pikir ada banyak kebingungan dan kecanggungan tentang brand perusahaan induk yang juga merupakan brand salah satu aplikasi media sosial," kata Mark.

Sebagai informasi, nama Facebook masih akan tetap digunakan untuk jejaring sosial buatannya begitu juga dengan Instagram dan WhatsApp.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar