Spot WFH Paling Populer di Dunia, Jakarta Urutan Teratas!

Nimas Disri . July 13, 2020

Foto: StaffScapes

Teknologi.id - Media sosial memiliki pengaruh yang sangat penting di era ini. Bahkan kita dapat mengukur popularitas berdasarkan seberapa seringnya hal itu disebut di media sosial. 

Belum lama ini, Headway Capital, sebuah perusahaan yang melakukan pinjaman untuk usaha kecil, melakukan penelitian yang mengukur seberapa sering tagar #WorkFromHome digunakan selama masa pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan geotag untuk menentukan lokasi ID dan mempetakan belahan bumi mana yang paling sering menggunakan tagar ini. 

Baca Juga: Meski Putus Kuliah, Seorang Pemuda Jepang Bangun Perusahaan AI Seharga Rp 8,1 triliun

Data yang digunakan untuk penelitian ini adalah 533.046 unggahan Instagram yang dibuat pada 20 Maret-4 April 2020. Rentang waktu ini dijadikan sampel karena merupakan waktu awal Covid-19 mulai menyebar di Amerika Serikat dan banyak negara lainnya. Dari unggahan tersebut, 112.865 di antaranya ditandai dengan lokasi, yang mana digunakan untuk menentukan negara, kota/negara bagian, dan wilayah. 

Setelah diurutkan, terdapat tiga kota teratas yang paling banyak menggunakan tagar #WorkFromHome. Jakarta menduduki posisi puncak dengan 4.783 kali disebutkan. Sementara itu, New York berada di urutan kedua dengan 3.052 kali disebutkan dan London mengikuti di posisi ketiga dengan 2.289 kali disebutkan. 

Lain kota, lain lagi dengan urutan negara terbanyak yang menggunakan tagar #WorkFromHome ini. Untuk negara yang menggunakan tagar ini, paling banyak diraih oleh Amerika Serikat dengan jumlah 41.284. Indonesia menyusul di posisi kedua dengan raihan 19.539 kali disebutkan dan urutan ketiga diduduki oleh India dengan 13.289. 

Baca Juga: Saham Tesla Pecah, Kekayaan Elon Musk Kalahkan Warren Buffet

Selain tagar #Work FromHome, Headway Capital juga melihat penggunaan tagar terbanyak lainnya yang masih berhubungan dengan Covid-19, di antaranya #stayathome dengan 78.097, #socialdistancing 47.275, dan #quarantine disebutkan sebanyak 44.307 kali. 

Apakah kamu termasuk salah satu pengguna Instagram yang menyumbangkan tagar #WorkFromHome di akun media sosial? Pastikan untuk tetap di rumah saja sampai kondisi membaik atau keluar rumah jika diperlukan sambil tetap menjaga jarak, ya.

(nd)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar