Kargo Tech: Kelola Industri Logistik dengan Digitalisasi

Alisya Mandawa . September 24, 2021


Source: Teknologi.id


Teknologi.id - Kargo Technology,Startup bidang logistik berbasis marketplace. Kargo pun menjadi penghubung untuk mereka yang membutuhkan jasa pengiriman dengan sistem shipment warehouse-to-warehouse ke vendor-nya.  


Bersama Ayunda Utari sebagai Business Development Manager di Kargo. ia menjelaskan bahwa Kargo menjalankan bisnis B2B (Business to Business) dan sudah berkerjasama dengan berbagai vendor Shipping yaitu Shopee, Unilever, Heinz, dll. Hingga vendor Trucking dari lingkup Sumatera Jawa Bali sekitar 4000 Network.


Tidak berfokus pada FMCG, Kegiatan angkut muatan besar dengan fulfillment trucking 

beberapa sektor lain berkolaborasi dengan Kargo diantaranya sektor Medical (Kesehatan), Manufaktur, Logistik di wilayah Nasional. 


Awal berdiri pada tahun 2018, CEO Kargo Technology yaitu Tiger Fang melihat khususnya wilayah asia masih banyak Pengalaman jasa pengiriman umum yang tidak efisien, masalah dari banyaknya muatan hilang atau rusak, harga yang tidak menentu, hingga kualitas pengemudi truk yang tidak baik. 


Oleh karena itu, dengan hadirnya Kargo maka pengiriman di Indonesia menjadi lebih aman, harga transparan, dan dapat dipercaya.

Source: Teknologi.id


Menghadapi ketimpangan era pandemi ini, Kargo terus meluaskan Network-nya yang biasa disebut New Shipper. Mengambil ranah Komoditas, Medis, dan Media salah satunya menjadi bentuk peluang untuk perusahaannya tetap terus berjalan. Selain itu hal ini menjadi cara Kargo untuk hadapi kompetitornya yang masih mungkin memperbandingkan Harga yang murah dengan base on data oriented.


Keunggulan dari platform ini sudah tidak diragukan lagi, seperti Memberikan Maintance untuk meningkatkan Services Quality, Sistem teknologi yang memudahkan perusahaan monitorisasi selama 24 jam kegiatan pengiriman di lapangan serta Kargo menjadi perusahaan dengan  trucking marketplace yang data oriented. 


Tak heran, sudah 500 enterpise yang sudah bergabung di Kargo Technology dengan pembagian area wilayah di Indonesia sendiri dari Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Surabaya.


Dengan platform Kargo, semua aktivitas pengiriman logistik dari vendor tercatat dengan rinci, sehingga lebih transparan, tidak ada biaya yang tiba-tiba melonjak, serta aman karena dilindungi oleh asuransi. Shipper dan vendor bisa berinteraksi, dan bertransaksi, bahkan vendor juga dapat menggunakan aplikasi Kargo Vendor yang sudah tersedia untuk sistem operasi Android.


author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar