Foto: Engadget
Teknologi.id - Facebook dikabarkan sudah mulai melakukan proses penghentian dukungan aplikasi Facebook Lite untuk platform iOS. Hal ini terpantau usai sejumlah pengguna aplikasi Facebook Lite di Brazil sudah tidak lagi dapat mengakses layanan ini di iOS.
Bahkan, para pengguna di Brazil tersebut ternyata juga mendapat pesan yang berisi pemberitahuan bahwa aplikasi ini sudah dinonaktifkan.
Menanggapi hal ini, pihak Facebook pun angkat bicara dan mengatakan bahwa alasan mengapa mereka menghentikan dukungan terhadap aplikasi Facebook Lite lantaran aplikasi tersebut sudah tidak lagi bisa menghadirkan fitur-fitur terbaru yang ada di Facebook.
Baca Juga: Sstt! Ini Bocoran Dua Smartphone Realme Terbaru
Selain itu, pihak Facebook juga meng-klaim bahwa saat ini sudah banyak perangkat iOS yang dinilai sanggup untuk menjalankan aplikasi Facebook regular tanpa masalah.
"Karena terhambat dalam hal improvisasi dan juga adaptasi untuk meningkatkan pengalaman kepada pengguna, kami memutuskan untuk tak mendukung Facebook Lite untuk iOS lagi," pernyataan pihak Facebook yang dikutip dari MacMagazine (13/08/2020).
Meski penghentian aplikasi ini sudah dirasakan oleh pengguna iOS, namun pihak Facebook tidak memberikan keterangan lebih lanjut apakah penghentian dukungan ini juga akan berlaku untuk pengguna Android atau tidak nantinya.
Baca Juga: Lowongan Pengembang Software Mulai Terbuka Lagi, Namun Dibutuhkan Skill Baru
Sebagai informasi, Facebook Lite sendiri merupakan aplikasi khusus yang ditujukan untuk para pengguna smartphone yang memiliki spesifikasi rendah dan tidak sanggup untuk menjalankan versi aslinya.
Sampai saat ini, tak hanya Facebook yang memiliki aplikasi varian 'Lite', ada juga beberapa aplikasi lain yang terpantau memiliki varian ini, sebut saja contohnya seperti Twitter Lite, Line Lite, TikTok Lite, Pinterest Lite, hingga LinkedIn Lite.
(ay)
Tinggalkan Komentar