Cara Mengubah Server Biasa ke Server Komunitas di Discord

Teknologi.id . June 28, 2022
server discord
Foto: Wired


Teknologi.id - Discord memiliki fitur server komunitas bagi penggunannya untuk membangun sebuah komunitas di dalam Discord, tapi apakah kamu sudah tau cara membuatnya? Yuk mari Teknologi.id kasih tau caranya.

Langkah 1: 

Pertama kita harus membuat server terlebih dahulu, pilih tanda  pada sisi kiri Discord, lalu akan muncul pilihan ‘Create a Server’ untuk memilih template server kamu.

Setelah server kamu sudah jadi, selanjutnya server ini kita daftarkan jadi komunitas.

Langkah 2:

Pilih tanda panah ke bawah, pada sisi sebelah kanan pada nama ‘Agrikan Indonesia’.

Langkah 3:

Pilih menu ‘Server Settings’ pada menu yang keluar.

Langkah 4:

Selanjutnya kamu akan masuk ke dalam halaman pengaturan, di halaman pengaturan kamu pilih menu ‘Community’ lalu pilih sub-menu ‘Enable Community’.

Langkah 5:

Pilih ‘Get Started’ untuk mengisi administrasi pendaftaran server menjadi komunitas.

Baca juga: 5 Server Discord yang Wajib Diikuti Anak Muda

Langkah 6:

Selanjutnya isi pertanyaan yang diajukan oleh pihak Discord mulai dari pertanyaan ‘Safety checks’, ‘Setting up the basics’, dan ‘Finishing touch’. Pertanyaan ‘Safety Checks’ untuk memverifikasi email kamu dan media konten yang tidak sesuai server. Pertanyaan ‘Setting up the basics’ untuk mengatur pengaturan guidelines server dan pengaturan komunitas update server. Pertanyaan ‘Finishing Touch’ adalah untuk meminta persetujuan kamu untuk mengikuti peraturan dari Discord.

Selamat kamu sudah menjadikan server kamu sebagai komunitas. Adapun salah satu kelebihan menjadi komunitas adalah kamu dapat menggunakan fitur ‘Server Insight’. Server Insight ini bertujuan untuk membantu para pemilik komunitas melihat jumlah member, jumlah pengguna yang melakukan chat, dan engagement ratio.

Selamat Mencoba..

Jangan lupa untuk mengikuti server komunitas Teknologi.id untuk mendapatkan infotar teknologi terbaharukan, NFT, kripto, bisnis, dan startup di Indonesia maupun di luar negeri. Eittss tidak hanya itu loh! Kamu juga akan mendapatkan webinar-webinar menarik dari para expert di sektor teknologi dan kamu juga bisa mendapatkan insight seputar karir di sektor teknologi jugaa..

Yuk langsung aja gabung bersama Teknologi.id di server komunitas discord melalui link ini.

Baca juga: 4 Server Discord Teknologi, Kripto & NFT yang Perlu Kamu Ketahui

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar