Review ASUS ROG Strix G15 Advantage, Gaming Rata Kanan

Fabian Pratama Kusumah . August 31, 2021

Foto: ASUS

Teknologi.id – Setelah bertahun-tahun AMD membuat CPU yang mumpuni seperti Ryzen 4000 dan 5000 untuk menghadapi Intel, kini AMD juga merilis GPU yang menyaingi NVIDIA.

Yaitu dengan hadirnya grafis Radeon RX 6000M, yang memberikan AMD GPU tenaga kuda untuk bersaing dengan perangkat keras RTX terbaru NVIDIA.

Salah satu yang menggunakan GPU tersebut yaitu laptop ASUS ROG Strix G15 Advantage. Yang dipadukan dengan CPU R9 5900HX.

Benchmark 3DMark Fire Strike Ultra 4K dan 3DMark Port Royal dari RX 6800M menunjukkan tingkat performa pada kisaran kelas RTX 3070 Mobile yaitu sekitar 5000an.

Untuk urusan performa gaming di mode 1080p Non Ray Tracing, sebagian besar game AAA Modern dengan settingan mentok kanan bisa ditangani dengan relatif baik.

Baca juga: Review Lenovo Legion 5 Pro, Laptop Gaming RTX 3070 Murah

Foto: ASUS

Dilansir dari The Verge, untuk beberapa hasil gaming sebagai berikut: rata-rata 252 fps pada CS:GO, 87 fps pada game Horizon Zero Dawn , dan 77 fps pada Red Dead Redemption 2.

Untuk game berat seperti Shadow of the Tomb Raider dengan ray tracing ultra, mendapatkan 69 fps dan 94 fps dengan ray tracing off.

Saat sistem bekerja pada umumnya menjaga CPU di bawah 80 derajat Celcius dengan lonjakan hingga 80 di beberapa tempat. Temperatur pada keyboard dan palm rest tetap nyaman.

Berikut spesifikasi dari ASUS ROG Strix G15 Advantage

  • 15,6 inci FHD 300hz non-layar sentuh, 16:9, 3ms
  •   AMD Ryzen 9 5900 HX
  •   AMD Radeon RX 6800M
  •   RAM 16 GB
  •   Penyimpanan SSD 512 GB
  •   Tidak ada kamera web
  •   Wi-FI 6 (802.11ax)
  •   Baterai Li-ion empat sel 90 Wh
  •   Adaptor AC 280 W

Baca juga: Review HP Pavilion Aero 13, Laptop Ringan dan Kencang

Untuk portnya, ada satu port USB-C 3.2 Gen 2 Tipe-C (bukan Thunderbolt, karena ini adalah mesin AMD), port HDMI (2.0b, bukan 2.1), tiga port USB 3.2 Gen 1 Tipe-A, port LAN RJ45, dan jack audio kombinasi 3,5 mm.

Sisi kanan tanpa port, tetapi sejumlah port berada di belakang (termasuk colokan pengisi daya). Untuk baterainya bisa bertahan untuk melihat video hingga 9 jam.

Sayangnya laptop ini belum resmi masuk Indonesia, harganya berkisar $1.600 namun jika masuk Indonesia diprediksi lebih dari Rp30 juta.

Jika mencari laptop gaming misalnya untuk esport maka Asus ROG Strix G15 Advantage bisa menjadi suatu pilihan.

Namun jika digunakan untuk bekerja maka ada hal yang harus dipertimbangkan misalnya tidak hadirnya kamera webcam, dan tampilan yang sangat terlihat gaming.

(fpk)

Share :