Cara Perbaiki Layar Smartphone yang Rusak / Kurang Sensitif

Muhammad Iqbal Mawardi . July 29, 2021

Foto: Unsplash


Teknologi.id – Smartphone dengan teknologi layar sentuh merupakan hal yang lazim di zaman sekarang. Namun, ketika layar atau LCD smartphone kita rusak atau kurang sensitif, tentunya akan membuat kinerja smartphone kita menjadi kurang maksimal.

Saat menghadapi situasi ini, kita cenderung akan langsung membawa smartphone ke tempat service. Sebelum melakukan itu, kamu bisa mencoba terlebih dahulu untuk memperbaikinya sendiri.

Ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk memperbaikin LCD smartphone yang rusak atau kurang sensitif. Langkah termudah yang bisa kamu lakukan adalah dengan merestart smartphone kamu.

Di perangkat Android, restart perangkat dapat dilakukan dengan mudah. Cukup tekan dan tahan beberapa saat tombol Power. Tahan hingga muncul menu baru di layar. Lalu, pilih ‘Mulai Ulang’ agar perangkat bisa menjalankan restart.

Baca juga: Menguak Mitos Charge Smartphone Semalaman, Baik Atau Tidak?

Sedangkan untuk pengguna iPhone, caranya juga tidaklah sulit. Untuk seri iPhone X ke atas, kamu bisa menekan lalu tahan tombol di power dan tombol ‘Volume Down’ secara bersamaan. Sedangkan pada seri yang lebih lawas, cukup tekan dan tahan tombol power.

Jika cara pertama tidak bekerja, hal lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan membersihkan layar dan pelindung layar atau anti gores.

Di beberapa kasus, layar smartphone menjadi kurang responsif atau sensitif akibat debu yang melapisinya. Baik lapisan pada layar sentuh atau pada anti gores.

Jadi, cukup bersihkan layar dan kaca pelindung smartphone kamu. Namun, jangan gunakan sembarang kain untuk membersihkannya. Pasalnya, tekstur kasar milik kain tertentu justru bisa menggores layar dan menambah kerusakan.

Untuk membersihkan layar HP, kamu perlu siapkan kain mikrofiber. Jika kamu menggunakan kacamata, bisa memanfaatkan kain pembersih kacamata. Tekstur halus dari kain tersebut lebih aman jika digunakan untuk membersihkan layar smartphone.

(MIM)

Share :