
Foto : ny1.com
Teknologi.id - Elon Musk, mengungkapkan
ketidakpuasannya setelah mempunyai laptop Windows baru. Permasalahan muncul
ketika proses instalasi Windows 11 pada PC portabelnya memaksa Musk untuk
membuat akun Microsoft, suatu langkah yang tidak sesuai dengan
preferensinya.
Elon Musk secara terbuka mengeluhkan situasi ini, menyatakan bahwa laptop barunya memaksa dirinya untuk membuat akun Microsoft, yang juga akan memberikan akses AI ke komputernya. Ia mengingatkan masa lalu di mana opsi untuk tidak membuat akun Microsoft masih tersedia.
"Baru saja membeli
laptop PC baru dan saya tidak bisa menggunakannya kecuali saya membuat akun
Microsoft, yang artinya memberikan AI mereka akses ke komputer saya! ."
tulis Musk dalam postingannya di X, seperti dikutip dari Gizmodo.
"Ini kacau. Dulu ada opsi untuk melewati proses masuk atau membuat akun Microsoft," sambungnya.
— Elon Musk (@elonmusk) February 25, 2024
BACA JUGA : Elon Musk Pakai Narkoba Saat Hadiri Rapat SpaceX, Diduga Alami Depresi

Foto : cnbc.com
Musk kemudian ditegur oleh
Community Notes, fitur pengecek fakta yang disumbang oleh pengguna X. Community
Notes itu mengatakan bahwa opsi untuk setup Windows tanpa login ke akun
Microsoft masih tersedia, dan penyumbang Community Notes itu juga memberikan
link berisi petunjuknya.
Namun Musk mengeyel dan menyebut Community Notes itu yang salah. "Opsi ini sudah tidak ada lagi," tulis Musk dalam cuitan terpisah.
Community Notes is failing here. This option no longer exists. pic.twitter.com/b04hBivqXo
— Elon Musk (@elonmusk) February 25, 2024
Lagi-lagi cuitan Musk
dikomentari oleh Community Notes yang bersikukuh bahwa opsi untuk setup Windows
tanpa login ke akun Microsoft masih ada walaupun sedikit berbelit-belit
dibandingkan di Windows 10.
Setelah dibantu oleh
pengguna X lainnya, Musk akhirnya berhasil setup Windows di laptop barunya
tanpa membuat akun Microsoft. Tapi bukan berarti dramanya selesai di situ. Sehari setelahnya, Musk
menghubungi CEO Microsoft Satya Nadella lewat cuitan di X. Ia meminta Nadella
untuk memudahkan proses setup PC Windows tanpa perlu membuat akun Microsoft.
"Satya, saya tidak bermaksud mengganggu, tapi izinkan orang-orang menyiapkan PC Windows baru untuk melewati proses pembuatan akun Microsoft. Opsi itu hilang jika komputer terhubung ke WiFi," tulis Musk dalam cuitannya.
— Elon Musk (@elonmusk) February 26, 2024
Selain itu, Musk juga meminta Nadella untuk mengizinkan pengguna membuat akun Microsoft menggunakan alamat email kantor. Sampai saat ini, Nadella belum merespons permintaan Musk tersebut.
Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.
(aa)