Ulasan Buku: What the Most Successful People Do Before Breakfast

Kemala Putri . February 04, 2022
Book review: "What most Successful People do before Breakfast"
Foto: Beguru


Teknologi.id - Apa sih bedanya orang sukses dan orang biasa? Bukankah keduanya sama-sama memiliki waktu 24 jam sehari dan 168 jam dalam seminggu?

Ya, orang sukses juga memliliki waktu yang sama seperti orang normal pada umumnya, namun dalam pengelolaan waktu tersebut, mereka mampu mengatur skala prioritas dan memanfaatkan waktunya untuk mengerjakan hal-hal yang produktif dan bermanfaat. Salah satu contohnya yaitu kebiasaan untuk memulai hari dengan menjalani beberapa rutinitas yang baik di pagi hari.


Banyak orang-orang sukses, seperti CEO dan pemimpin di seluruh dunia, yang menerapkan kebiasaan bangun lebih pagi dan memanfaatkan waktu tersebut untuk melakukan hal-hal produktif.

CEO PepsiCo, Indra Nooyi, bangun pukul 4 pagi dan sudah berada di kantor paling lambat pukul 7, CEO Disney, Bob Iger, bangun pukul 4.30 pagi untuk membaca buku, dan CEO Twitter Jack Dorsey sudah pergi jogging ketika jam masih menujukkan pukul 5.30 pagi.

Seorang penulis dan ahli manajemen waktu, Laura Vanderkam, menulis sebuah buku berjudul “What The Most Successful People Do Before Breakfast” di mana ia menyoroti hal-hal yang membuat waktu pagi terasa begitu spesial dan bagaimana kita dapat menggunakannya seefisien mungkin agar bisa lebih produktif dan meraih kesuksesan.

Share :