Awas! Ini Dia 3 Ciri Toko Online yang Rawan Penipuan

Luthfiana Mifta . August 31, 2020


Foto: retailplatforma.com


Teknologi.id - Di era digital seperti sekarang ini, kalian tidak perlu repot-repot untuk melakukan perjalanan jauh agar mendapatkan barang yang diinginkan. Dengan bantuan teknologi semua bisa teratasi. Hanya bermodal ponsel dan jaringan internet, kalian tinggal meng-klik dan dalam beberapa hari barang pesanan kalian akan sampai.

Dengan adanya platform e-commerce seperti Bukalapak, Shopee, Tokopedia, Lazada, dan online shop lain yang tersedia di Instagram, tentunya sangat memudahkan kalian untuk berbelanja apapun. Namun, masih ada oknum-oknum nakal yang memanfaatkan online shop sebagai wadah penipuan loh.

Sebelum memastikan untuk berbelanja online, sebaiknya kalian cek terlebih dahulu online shop tersebut. Jika kalian masih bingung untuk memastikan mana online shop yang asli dan palsu, simak yang berikut ini.

Baca juga: YouTube Lakukan Pengujian Picture-in-Picture di iOS 14

1. Ada orang pajak


Foto: Media Indonesia


Untuk ciri yang ini bisa kalian temukan di online shop yang menjual barang black market (ilegal). Orang pajak bekerja dibawah naungan pemerintah. Jadi tidak akan mungkin untuk memungut pajak dengan cara tidak resmi. Jangan tertipu jika ada orang yang meminta uang dengan alasan akan menjadikan barang ilegal yang kita beli menjadi legal.

2. Off comment

Foto: Treehugger


Kalian perlu mewaspadai online shop yang mematikan kolom komentarnya ya. Bisa jadi alasan mematikan kolom komentar tersebut karena takut terkena komplain dari para pembelinya. Ciri ini biasanya ditemukan di online shop yang menjual gadget, dimana penjual menawarkan harga yang lebih murah. Lebih baik memilih online shop yang reviewnya jelas dan positif.

3. Testimoni dan bukti transfer

Foto: Kompasiana


Online shop penipu biasanya testimoni yang diunggah oleh penjual hanyalah kesepakan pembelian saja. Kebanyakan mereka tidak berani mengunggah testimoni dari pembeli ketika barang sudah sampai ditangan, karena memang tidak ada barang yang sampai pada pembeli. Meskipun ada, biasanya testimoni tersebut adalah curian dari online shop lainnya. Jadi lebih berhati-hati ya.

Baca juga: Apple Akhirnya Hapus Akun Epic Games dari App Store

(lm)

Share :