Foto: Mi
Teknologi.id – Keluarga Xiaomi Redmi 10 kembali bertambah dengan
adanya kehadiran Redmi 10 Prime, di
India.
Dilihat dari desain dan
spesifikasi Xiaomi Redmi 10 Prime mirip dengan Redmi 10 versi biasa. Namun ada
sedikit perbedaannya.
Kedua ponsel sama-sama ditenagai chipset MediaTek Helio G88 dan empat kamera
belakang, termasuk kamera utama 50 MP (f/1.8).
Tiga kamera di belakang bodi
selain kamera utama adalah kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, 120 derajat), kamera
macro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).
Sementara untuk kamera depannya,
HP entry-level Xiaomi itu dilengkapi lensa 8MP. Kamera Redmi 10 Prime sudah
mendukung perekaman video dengan resolusi tertinggi di 1080p 30fps.
Dari segi layar, Redmi 10 Prime dilengkapi layar berukuran 6,5 inci dengan resolusi FHD+. Layar Redmi 10 Prime juga sudah mendukung refresh rate 90Hz dengan fitur adaptive.
Foto: Mi
Untuk kapasitas penyimpanan memori dan RAM, ada dua pilihan. Opsi pertama hadir dengan RAM 4 GB + memori internal 64GB. Sedangkan opsi kedua adalah RAM 6 GB + memori internal 128 GB.
Baterai dan Fitur
Salah satu keunggulan Redmi 10
Prime yaitu mempunyai baterai berkapasitas jumbo 6.000mAh.
Yang dilengkapi dengan fitur reverse charging dan mendukung fast charging 18W.
Xiaomi mengklaim Redmi 10 Prime
dapat digunakan untuk menonton video hingga 24 jam, bermain game selama 11 jam,
mendengarkan musik 192 jam, merekam video selama 11 jam, atau mode stand-by
hingga 723 jam.
Fitur lainnya yaitu Fingerprint Scanner (side-mounted), Extended RAM, Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), Bluetooth 5.1, USB Type-C, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, IR blaster, Reverse Charging, Dual Speaker, dan jack audio 3,5 mm.
Foto: Mi
Seperti pada yang disampaikan di awal, saat ini Redmi 10 Prime baru tersedia khusus untuk wilayah India saja, belum diketahui apakah akan hadir juga di Indonesia.
Warna dan Harga
Baca juga: Spesifikasi Tecno Spark 7, Ada NFC dan Baterai Awet
HP tersebut hadir dengan tiga
opsi warna yaitu Phantom Black, Biforst Blue, dan Astral White. Untuk harganya,
Redmi 10 Prime dijual dengan beberapa varian harga tergantung spesifikasinya.
Android ini dihargai seharga 12.499 Rupee (sekitar Rp2,4 juta)
untuk model 4 GB/64 GB dan 14.499 Rupee (sekitar Rp2,8 juta) untuk varian 6
GB/128 GB.
(fpk)
Tinggalkan Komentar