Selain Lacak Nomor Asing, Getcontact punya Fitur ini

Fabian Pratama Kusumah . October 04, 2021

Foto: Diggit Magazine

Teknologi.id - Pernahkah kalian mendapatkan panggilan atau SMS dari nomor telepon asing tak dikenal secara terus menerus hingga kalian merasa risih dan terganggu?

Mungkin cara mudah agar tidak terganggu dengan panggilan dan SMS dari orang tak dikenal tersebut bisa dengan memblokir nomor mereka dari pengaturan operator seluler.

Akan tetapi jika kalian penasaran siapakah di balik nomor telepon tak dikenal tersebut, kalian kini bisa melacaknya dengan mudah.

Ada sebuah aplikasi bernama Getcontact, yang sering digunakan untuk melacak nomor telepon orang tak dikenal.

Selain memiliki fitur yang menarik seperti instant blocking, real-time caller identification, dan spam protection, Getcontact juga sangat mudah untuk digunakan di HP kita.

Hanya tinggal mengikuti beberapa langkah saja, kamu langsung bisa melacak nomor telepon misterius yang masuk ke HP kamu. Daripada penasaran, berikut ini beberapa langkah yang bisa kamu ikuti.

  1. Download dan buka aplikasi Getcontact di HP.
  2. Berikan izin akses aplikasi dengan memilih Allow.
  3. Lakukan verifikasi nomor telepon.
  4. Ketikkan nomor telepon yang ingin dilacak di kolom
  5. Lihat info nomor telepon yang ditampilkan.

Getcontact juga mempunyai fitur untuk Perlindungan dari spam, berikut caranya

  • Buka aplikasi, kemudian klik Other
  • Klik  Setting dan buka  Spam Setting
  • Selanjutnya, kamu akan melihat dua pilihan yakni 'Show warning for spam and fraud calls' apabila kamu ingin mengaktifkan notifikasi  peringatan nomor yang terdeteksi spam.
  • Jika kamu ingin memblokir panggilan yang terdeteksi dengan klik 'Block all spam calls'.

Baca juga: Ini Cara Mudah Agar Nomor Tidak Dapat Dicari di GetContact

Selain itu, Getcontact juga bisa menghapus tag nomor milikmu, yaitu dengan cara berikut ini

  • Masuk ke aplikasi GetContact
  • Setelah itu pilih lainnya.
  • Jika sudah klik profil anda.
  • Anda akan melihat banyak tag di bawah profil
  • Anda bisa menghapusnya dengan cara menggeser satu nama tag ke kiri dan terlihat gambar tong sampah, terus geser ke kiri sampai mentok. Dengan begitu akan otomatis terhapus.
  • Setelah itu anda akan mendapatkan laporan penanda. Jadi bisa disarankan jika anda memilih penanda ini tidak mewakili saya. Dengan begitu aplikasi GetContact akan menghapus tag tersebut.
  • Kemudian klik laporkan. Jika ada notice maka klik ok.
  • Dengan begitu tag sudah tidak bisa terlihat atau terhapus.

Jika masih bingung, simak video dari YouTube berikut ini

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar