Rupiah Bisa Dipakai di Malaysia dan Thailand, ini Caranya

Fabian Pratama Kusumah . October 13, 2021

Foto: Bank Indonesia

Teknologi.id - Bank Indonesia (BI) mengatakan saat ini kerja sama penggunaan mata uang lokal atau local currency settlement (LCS) dengan negara mitra, sudah bisa ditransaksikan untuk perdagangan jasa.

Dengan adanya LCS, negara mitra Indonesia yang sudah terjalin kerja sama yang tidak perlu lagi bergantung pada dolar Amerika Serikat (AS).

Saat ini, Indonesia sudah menjalin kerja sama LCS dengan Malaysia, Thailand, Jepang, dan China. Namun, transaksi ini baru diterapkan oleh Thailand dan Malaysia saja.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kepala Departemen Internasional BI Doddy Zulverdi dalam video conference, Rabu (8/9/2021).

"(LCS) Sudah bisa digunakan untuk transaksi ritel di sektor pariwisata. Ini berkaitan dengan jasa, dan sudah diterapkan di Thailand dan Malaysia," ujarnya.

Caranya dengan menggunakan QRIS atau QR Code yang sudah disepakati dengan kriteria tertentu secara lintas batas negara, yang sudah disediakan di toko-toko di negara tujuan.

Melalui penerapan QRIS lintas negara, pengguna aplikasi pembayaran Indonesia dapat menyelesaikan transaksi melalui QR code yang tersedia di seluruh merchant Thailand, begitupun sebaliknya.

Penggunaan QRIS memang tengah digencarkan oleh bank sentral untuk memudahkan masyarakat, sekaligus memfasilitasi digitalisasi pada sektor keuangan dan pembayaran nasional.

Baca juga: Rupiah Digital Gunakan Platform Blockchain, Lebih Aman?

Saat ini jumlah merchant yang tergabung dengan QRIS terus meningkat. Berdasarkan catatan, terdapat 11,4 juta UMKM yang tersambung dengan QRIS.

QRIS akan bisa digunakan untuk transaksi keuangan yang terhubung dengan sejumlah bank yang sudah bekerja sama dalam program penggunaan LCS atau disebut sebagai bank tertunjuk (Appointed Cross Currency Dealers/ACCD)

Mereka adalah BCA, BNI, dan BRI untuk di Indonesia. Sementara di Thailand, ada Bangkok Bank (BBL), Bank of Ayudhya (Krungsri), dan CIMB Thai Bank (CIMBT).

QRIS merupakan pemersatu QR code yang akan dipindai oleh perangkat elektronik untuk alat pembayaran seperti GoPay, OVO, LinkAja dan DANA.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar