Rekomendasi Extension Chrome untuk Nonton Bareng Teman Kamu

Adhima Ratnaningtyas . May 19, 2022

Foto: Pexels

Teknologi.id - Momen kebersamaan bersama teman memang selalu menyenangkan. Kita seolah ingin selalu menghabiskan banyak hal bersama mereka, termasuk menonton video atau film kesukaan bersama.

Sayangnya, sering kali kita kebingungan dengan bagaimana cara menonton suatu film bersama teman tanpa menggunakan aplikasi meeting yang sering kali membuat film yang kita tonton lagging.

Sebenarnya, ada solusi lain selain menggunakan aplikasi yang juga lebih mudah dan gratis yaitu dengan menggunakan Chrome Extension. Chrome Extension bisa disebut sebagai aplikasi yang hanya bisa digunakan di chrome. Cara downloadnya pun mudah, tinggal masuk ke chrome store di menu awal akun googlemu dan kamu sudah bisa mencari apa pun yang kamu inginkan.

Baca Juga: Daftar Streaming Drama Korea yang Aman

Kali ini, ada solusi untuk kamu yang ingin mencari rekomendasi chrome extension untuk membantu kegiatan nobar kamu bersama teman-temanmu. Yuk, simak rekomendasinya!

Rekomendasi Chrome Externsions untuk Nobar

1. Teleparty

Teleparty merupakan salah satu extension chrome yang paling populer untuk melakukan nobar. Awalnya, Teleparty hanya tersedia untuk Netflix dan bernama Netflix Party. Namun kini, Teleparty bisa digunakan untuk nobar di situs-situs streaming lain seperti Disney+. HBO, dan hulu. Teleparty menawarkan sensasi nobar dengan fitur chat saja sehingga kamu bisa fokus menonton filmnya tanpa terganggu dengan wajah teman kamu. Cocok buat kamu yang ingin nobar tapi malas on-cam!

2. Scener

Scener merupakan extensions yang awalnya ditujukan untuk nobar acara-acara HBO NOW dan HBO GO. Namun sekarang, Scener bisa digunakan untuk situs streaming apa pun atau bahkan video YouTube. Selain menyediakan fitur video call lengkap dengan microphone yang memungkinkan kamu berbincang langsung, Scener juga tetap menyediakan fitur chat buat kamu yang malas berbincang dan cenderung memilih diam sepanjang film.

Kelebihan Scener adalah menyediakan fitur opencam, jadi kamu bisa nobar dengan sensasi meeting di zoom tapi tanpa ada lagging. Scener juga memungkinkan kamu membuat streaming partymu bersama teman menjadi publik dimana semua orang bisa melihat dan masuk ke dalam room yang kamu buat jika mereka ingin menonton film yang sama.

2. Vemos

Sama dengan extensions lain, Vemos juga memungkinkan kamu buat nobar dari berbagai situs streaming, termasuk Amazon Prime. Fitur yang ditawarkan Vemos adalah video call, yang memungkinkan kamu berbincang sepanjang film. Namun, Vemos tidak menyediakan fitur chat jadi mau tidak mau kamu harus berbicara untuk diskusi filmnya dengan temanmu. Karena tidak memiliki fitur chat, Vemos jadi menawarkan kesempatan untuk mengundang banyak teman dan semua wajah mereka bisa muncul serta kalian bisa berdiskusi bersama.

4. CrossWatch

CrossWatch merupakan versi upgrade dari extensions watch party milik CrunchyRoll yang bernama Roll Together. Jika Roll Together berfokus ke acara yang hanya ditayangkan di CrunchyRoll, maka CrossWatch bisa kamu gunakan buat nobar di CrunchyRoll, Funimation, dan Wakanim.

Kekurangannya adalah mereka hanya menyediakan fitur sinkronasi tanpa adanya fitur untuk interaksi atau chat, jadi kamu harus membahas filmnya di chat sendiri. Kelebihannya, CrossWatch memungkinkan acara yang sedang ditayangkan ditonton di situs yang berbeda asal masih dalam cakupan yaitu 3 situs yang sudah disebutkan sebelumnya. Extension ini cocok untuk kamu yang suka nobar anime!

5. TwoSeven

TwoSeven mendukung streaming party di Netflix, Youtube, Vimeo, dan CrunchyRoll. Namun selain situs streaming yang resmi terdaftar, TwoSeven juga bisa dibuat untuk menonton video dari berbagai website lain. Setelah kamu pasang extensionnya, kamu bisa mengecek apakah video yang ingin kamu tonton bareng bersama teman dari website yang tidak terdaftar bisa ditonton dengan TwoSeven atau tidak. 

Sama dengan Vemos, TwoSeven hanya menyediakan fitur interaksi video dan audia, tanpa chat. Namun, mereka juga menyediakan live reaction menggunakan emoji yang disediakan. Keunggulan TwoSeven adalah kamu bisa menonton video atau film yang kamu simpan di laptop kamu bersama teman-teman.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi extension chrome untuk referensi kamu nonton bareng teman atau yang lebih dari teman. Jangan lupa dipersiapkan nobarnya karena weekend akan segera datang!

(AR)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar