Realme 5 dan Realme 5 Pro Meluncur, Dibekali Empat Kamera Belakang

Fahad Mulyana . August 21, 2019
Teknologi.id - Realme resmi meluncurkan dua ponsel barunya, yakni Realme 5 dan Realme 5 Pro di India. Keduanya digadang menjadi penerus Realme 3 dan Realme 3 Pro. Keduanya hadir dengan membawa sejumlah peningkatan dibanding pendahulunya. Peningkatan yang jelas terlihat adalah pada modul kamera belakang yang kini dibekali empat kamera atau quad-camera.

Spesifikasi Realme 5 Pro

Untuk sektor kamera, kamera belakang Realme 5 Pro terdiri dari kamera utama 48 MP dengan sensor Sony IMX586, kamera 8 MP ultra wide dengan bidang pandang 119 derajat, lensa makro 2 MP dan depth sensor 2 MP. Kameranya dibekali beberapa fitur kamera seperti Nightscape, Crhomaboost, dan HDR. Sementara itu, kamera depannya beresolusi 16 MP yang didukung oleh fitur HDR dan AI beautification. Realme 5 Pro memiliki bentang layar 6,3 inci dengan panel FHD yang dilapisi pelindung Gorilla Glass 3.

Baca juga: Ditemukan Celah Keamanan di Snapdragon, Pengguna 34 Ponsel Ini Wajib Update

Punggung dengan motif kristal dihiasi panel pemindai sidik jari dan didukung pula oleh face unlock sebagai sistem keamanan. Dan warna yang tersedia adalah Crystal Blue dan Cyrstal Purple. Ponsel ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 712 dan dipadukan dengan memori RAM hingga 8 GB, dan internal 128 GB, microSD hingga 256 GB. Baterainya berkapasitas 4.035 mAh yang didukung pengisi daya cepat VOOC 3.0 dengan arus 20W. Untuk software, Realme 5 Pro menjalankan Android 9 Pie yang dilapisi antarmuka ColorOS 6.

Spesifikasi Realme 5


Foto: trabilo.com
Realme 5 memiliki spesifikasi sedikit lebih rendah dari versi "Pro". Perbedaannya terletak di kamera utama yang memiliki resolusi 12 MP berbukaan lensa f/1.8, sementara konfigurasi lainnya masih sama. Keduanya sama-sama dibekali stabilizer EIS untuk mendukung perekaman video. Untuk kamera depannya memiliki resolusi 13 MP yang juga didukung fitur HDR dan AI beautification.  Realme 5 juga memiliki panel pemindai sidik jari di bagian punggung yang ditemani face unlock sebagai sistem keamanan. Ponsel ini ditenagai Snapdragon 665 AIE dengan fabrikasi 11nm. Dukungan memorinya adalah RAM hingga 4 GB dan memori internal hingga128 GB. Realme 5 dibekali baterai lebih jumbo yakni 5.000 mAh. Untuk software tidak ada perbedaan dengan versi "Pro", sama-sama didukung Android 9 Pie yang dilapisi antarmuka ColorOS 6.

Harga Realme 5 dan Realme 5 Pro

  • Berikut harga Realme 5 Pro di India:
- RAM 4 GB/64 GB: 13.999 rupee (Rp 2,8 juta) - RAM 6 GB/64 GB: 14.999 rupee (Rp 2,9 juta) - RAM 8 GB/128 GB: 16.999 rupee (Rp 3,3 juta)
  • Berikut harga Realme 5 di India:
- RAM 3 GB/32 GB: 9.999 rupee (Rp 2 juta) - RAM 4 GB/64 GB: 10.999 rupee (Rp 2,1 juta) - RAM 4 GB/128 GB: 11.999 rupee (Rp 2,3 juta) Sekadar informasi, Realme Indonesia sudah memastikan kehadiran Realme 5 dan Realme 5 Pro di Tanah Air. Keduanya bakal diperkenalkan September mendatang. Adakah yang berminat membeli? (FM)
author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar