Baru di UniPin: Isi UC Bebas Nominal, Top Up Game Jadi Mudah

UniPin . December 18, 2020

Baru-baru ini UniPin menghadirkan fitur terbaru berupa pengisian UC (UniPin Credits) bebas nominal via virtual account. Menariknya, dengan fitur baru ini, pengguna dapat mengisi UC sesuai keinginan mereka dan langsung melakukan pembayaran melalui virtual account.

Apa Itu UniPin Credits?

UC (UniPin Credits) adalah kredit yang dapat digunakan untuk pembelian diamond, kredit game, ataupun mata uang game di website UniPin. Dengan menggunakan UC, para pengguna bisa melakukan top up game favorit mereka dengan mudah dan praktis di UniPin. 

Misalkan pengguna mau melakukan pembelian diamond Free Fire, maka mereka bisa menggunakan UC yang sudah tersedia di akun mereka. Singkatnya, UC dapat menjadi solusi pembayaran yang mudah untuk top up game online. 

Pengguna cukup melakukan pengisian UC di akun mereka. Selanjutnya UC tadi dapat digunakan untuk top up berbagai game. Jadi pengguna tidak harus kerepotan kalau mau top up berbagai game. Meski mereka memainkan banyak game, gamers cukup top up dari satu tempat yakni dari UniPin. 

Dulu, ketika hendak melakukan pengisian UC, pengguna perlu memilih nominal UC yang sudah tersedia. Namun dengan adanya fitur baru dari UniPin ini, pengguna bisa bebas menentukan berapa nominal UC yang hendak mereka isi. Dengan minimal top up 100 ribu, pengguna bisa bebas menentukan berapa nominal UC yang akan diisi. 

Cara Melakukan Pengisian UC Pakai Virtual Account

Berikut cara melakukan pengisian UC memakai virtual account di UniPin:

  1. Kunjungi situs web UniPin. Selanjutnya silakan registrasi/daftar dulu di sini: daftar akun UniPin
  2. Setelah memiliki akun, silakan login ke akun UniPin
  3. Berikutnya klik akun UniPin, lalu pilih opsi UniPin Credits
  4. Selanjutnya pilih channel pembayaran virtual account, lalu pilih yang flexible amount 
  5. Selanjutnya masukkan nominal UC yang akan diisi. Misal bisa diisi dengan 120 ribu, 150 ribu, dan sebagainya. Bebas nominal sesuai kebutuhan kalian (namun minimal pembelian 100.000 UC)
  6. Selanjutnya selesaikan transaksi dan lakukan pembayaran tagihan. Nanti UC akan bertambah ke akun UniPinmu

Cara Top Up Game Online Pakai UC di UniPin

Setelah berhasil mengisi UC, kamu bisa melakukan pembelian/top up game di UniPin. Berikut cara melakukan top up game online dengan metode pembayaran UC.

  1. Buka halaman top up game yang kamu inginkan.
  2. Selanjutnya tentukan denominasi diamond/kredit game yang akan dibeli.Mudah, kan? Yuk langsung saja segera gunakan fitur terbaru ini. Manfaatkan kemudahan yang sudah tersedia untuk top up game online favoritmu
  3. Nah di bagian metode pembayaran, silakan pilih opsi pembayaran pembayaran online. Lalu pakai UniPin Credits
  4. Selanjutnya kamu tinggal selesaikan transaksi top up seperti biasanya


Mudah, kan? 

Yuk langsung saja segera gunakan fitur terbaru ini. Manfaatkan kemudahan yang sudah tersedia untuk top up game online favoritmu.

author0
teknologi id bookmark icon
author

UniPin

UniPin

Tinggalkan Komentar

0 Komentar