Begini Bentuk 'Kenang-Kenangan' dari Coldplay, Kapal Neon Moon II

Tiara Qonita Hayashi Fazrin . November 17, 2023

Foto: The Ocean Cleanup

Teknologi.id - Pada hari Rabu (15/11), Coldplay berhasil menyelenggarakan konser berjudul Music of The Spheres di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Chris Martin dan kawan-kawan mengucapkan terima kasih kepada Jakarta, dan tak hanya itu, mereka memberikan kejutan tambahan untuk Indonesia dengan menyumbangkan kapal pembersih sampah.

Pada tanggal 16 November 2023, akun Instagram milik The Ocean Cleanup menampilkan rupa dari kapal pembersih sampah hasil inisiatif Coldplay. Mereka membagikan video mengenai kapal yang diberi nama Neon Moon II. 

Coldplay mengekspresikan dukungannya terhadap usaha memperbaiki kerusakan lingkungan melalui langkah ini. Coldplay bersama dengan Ocean Cleanup, sebuah organisasi yang tengah mengembangkan teknologi untuk membersihkan sampah plastik di perairan, meyumbangkan kapal pembersih tersebut.

Coldplay terus mendukung misi The Ocean Cleanup dalam membersihkan lautan plastik dengan mengadopsi interceptor kedua, yaitu Interceptor 020 yang dikenal sebagai Neon Moon II. Kapal ini akan ditempatkan di Sungai Cisadane, Jakarta, seperti yang dijelaskan dalam keterangan yang diposting di akun The Ocean Cleanup. 

Neon Moon II memiliki kombinasi warna biru-putih yang khas. Kemajuan dalam persiapan kapal Neon Moon II dapat dilihat melalui situs web resmi atau akun Instagram The Ocean Cleanup. Dalam waktu dekat, bentuk kapal pembersih sampah di Sungai Cisadane diharapkan tidak akan banyak berbeda.

Baca juga: Cat Anti Radar Buatan Ahli Indonesia

Pada tahun 2021, Coldplay menyumbangkan kapal Neon Moon I untuk membersihkan sungai di Malaysia. Dalam video yang diunggah, terlihat bagaimana kapal Neon Moon bekerja di Sungai Klang, Malaysia, mengambil sampah plastik dari perairan dan melakukan pengolahan.
Neon Moon I telah sukses membersihkan sekitar 1 juta kilogram plastik, mencegahnya mencapai lautan.

Kapal Neon Moon yang disumbangkan oleh Coldplay sedang dalam tahap pengembangan dan akan digunakan di kawasan Asia Tenggara. Kapal ini memiliki target untuk membersihkan sekitar seribu sungai di seluruh dunia. 

"Melibatkan Coldplay dan berkolaborasi dengan mereka untuk memberikan dampak besar melawan polusi plastik di Asia sungguh menyenangkan bagi kami," kata Boyan Slat, pendiri dan CEO The Ocean Cleanup, seperti yang disampaikan dalam situs web resmi mereka.

"Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Coldplay atas bantuan mereka dan sangat tidak sabar melihat Neon Moon II beraksi dan menanggulangi sampah," sambungnya.

Diperkirakan kapal Neon Moon II dapat mengatasi sekitar 1.000 ton plastik di Sungai Cisadane, mencegahnya mencapai Laut Jawa setiap tahunnya.




Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(tqhf)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar