Foto: newscientist.com
Teknologi.id - Bukan rahasia lagi kalau Indonesia terkenal sebagai negara yang warganya sangat malas untuk jalan kaki. Hal ini berdasarkan studi yang dilakukan oleh ilmuwan dari Stanford University, Amerika Serikat. Pada studi tersebut mengatakan bahwa rata-rata warga Indonesia hanya berjalan sebanyak 3.513 langkah setiap harinya. Survey tersebut menggunakan data survei kesehatan serta data dari 717.000 warga dari 111 negara di dunia.
Nah, agar orang Indonesia tertarik dan mulai berjalan kaki. Mungkin, Exoskeleton Assustance Shoes yang merupakan inovasi dari para ilmuwan di Stanford University bisa solusinya. Inovasi sepatu ini terungkap dalam makalah yang diterbitkan di Nature dari Labotarium Biomekatronik Stanford.
Hal ini juga dikatakan oleh salah satu peneliti yang membuat sepatu tersebut, Steven Collins. Bahwa sepatu tersebut dapat membantu meringankan orang saat jalan kaki. Bahkan, melalui sepatu tersebut dapat meningkatkan energi dan kecepatan dalam berjalan. Collins juga nemambahkan dengan sepatu tersebut dapat menambah kecepatan orang berjalan hingga 9 persen. Saking canggihnya, sepatu ini dapat membuat orang merasa lebih kurus 13 kilogram dari berat aslinya.
Baca Juga: Keren! Tim UNY Buat Mobil Hemat Energi, 1 Liter BBM Tembus 544 Km, Pecahkan Rekor!
Bahkan, setelah mereka melakukan uji coba, Sepatu tersebut lebih efektif digunakan saat kita berjalan diluar dibandingkan dengan berjalan diatas treadmill.
Untuk target pasarnya mereka lebih memprioritaskan kepada kaum lansia yang memang kerap kesulitan berjalan. Terutama, jika harus berjalan dengan jarak yang jauh. Maka dari itu, untuk memperluas pasar serta dapat memproduksi lebih banyak sepatu tersebut. Mereka juga sedang mencari investor yang bisa memberikan pendanaan untuk mewujudkan hal itu semua.
(arp)
Tinggalkan Komentar