Korut Sedang Mengembangkan Spy Satellite

Alfryan Irgie . December 23, 2022


Teknologi.id - Pihak Korea Utara ungkapkan bahwa mereka sedang mengembangkan satelit mata-mata yang diidamkan Kim Jong Un selama ini.

Pada hari Senin seperti yang dilansir dari CBS News, pihak Korea Utara telah menembakkan satelit uji coba sebagai satelit mata-mata pertama mereka. 

Dalam kesempatan ini, Korea Utara memamerkan kekuatan satelit mata-mata dan mengklaim bahwa mereka sudah mengalami kemajuan besar dalam pengembangan satelit mata-mata ini. Pemimpin mereka yakni Kim Jong Un sendiri mengidam-idamkan satelit mata-mata sebagai salah satu teknologi yang akan dimiliki Korea Utara. 

Melalui kantor berita pusat resmi Korea Utara, Kim Jong Un memamerkan foto beresolusi rendah dengan tampilan hitam-putih yang memperlihatkan pemandangan Kota Seoul dan Incheon di Korea Selatan. Foto tersebut menampilkan dalam angle udara atau dari atas.

Perilisan foto tersebut bukan tanpa maksud. Kim Jong Un ingin memamerkan keberhasilan akan pengembangan satelit mata-mata dari perilisan foto dua kota Korea Selatan bahwa mereka memiliki kekuatan untuk memantau rivalnya tersebut. 

Baca juga: Hacker Korea Utara Bobol Gmail, Tingkat Keamanan Dipertanyakan

Menurut KCNA, Korea Utara direncanakan akan menyelesaikan persiapan satelit mata-mata militer pertama di April 2023 mendatang. 

Aliansi sekutu yaitu Amerika Serikat, Jepang, dan Korea Selatan sendiri telah mendeteksi adanya peluncuran rudal balistik oleh Korea Utara dari tempat peluncuran satelit Korea Utara berada yakni di daerah barat laut Tongchang-ri. 

Peluncuran rudal tersebut terbang di ketinggian 340 mil sebelum akhirnya mendarat di antara perairan Semenanjung Korea dan Jepang. 

Dengan adanya kesempatan ini, Korea Utara semakin menunjukkan kekuatan militer mereka dengan spy satellite atau satelit mata-mata setelah mengumumkan pembuatan rudal nuklir mereka sendiri. 

(ai)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar