Foto: Ventjeengel
Teknologi.id - Dalam beberapa tahun terakhir, penggunaan artificial intelligence atau AI telah mengalami banyak perkembangan pesat. Kini, artificial intelligence telah digunakan dalam berbagai sektor industri untuk membantu pekerjaan masyarakat. Salah satu penggunaan artificial intelligence adalah membantu masyarakat dalam memeriksa grammar dalam sebuah teks.
Kemampuannya dalam mendeteksi dan memberikan saran perbaikan akan kesalahan tata bahasa telah membantu peningkatan kualitas tulisan dalam Bahasa Inggris. Hal ini tentu saja sangat membantu berbagai jenis pekerjaan menulis dan memaksimalkan hasil tulisan dalam Bahasa Inggris yang didapatkan. Tedapat beberapa rekomendasi AI tools yang bisa pengguna gunakan dalam memeriksa grammar pada sebuah tulisan.
Rekomendasi Artificial Intelligence Tools untuk Memeriksa Tulisan
1. Grammarly
Ilustrasi grammarly. Foto: Grammarly
Grammarly merupakan software yang dapat mengkoreksi data dan ejaan dalam Bahasa Inggris. Software ini menggunakan artificial intelligence dalam menjalankan tugasnya. Dimana artificial intellegence akan membantu pengguna untuk menganalisis teks, mengidentifikasi kesalahan bahasa serta ejaan (grammar), dan memberikan saran perbaikan yang perlu dilakukan. Selain itu, Grammarly juga menyedikan fitur parafrase, proofreading hingga pemeriksaan plagiarisme.
Untuk pengalaman dan hasil yang lebih baik, pengguna harus sering menggunkan software ini. Karena Grammarly sendiri bekerja dengan mempelajari data dari sejumlah teks dan polaabahasa yang digunakan pengguan untuk dapat memberikan saran dan perbaikan yang relevan. Nantinya, software ini akan secara otomatis mengenali berbagai jenis kesalahan grammar dan memberikan saran yang bermanfaat untuk memperbaiki tulisan pengguna.
Untuk menikmati layanan ini, pengguna dapat mengakses secara gratis dengan beberapa pembatasan yang diterapkan. Namun pengguna juga bisa berlangganan secara premium dengan harga mulai dari sekitar Rp.180.000. Jika tertarik, silahkan kunjungi laman https://app.grammarly.com/
2. Wordtune
Ilustrasi wordtune. Foto: Wordtune
Wordtune merupakan software yang dapat memperbaiki kesalahaan tata bahasa dan ejaan atau grammar dalam sebuah teks. Software yang dibuat oleh AI21 Labs ini dirancang dengan artificial intelligence yang dibuat canggih dan model bahasa yang dapat memahami konteks dan makna dari teks tertulis. Sehingga, software ini akan memberikan saran penggantian kata atau memperbaiki grammar, kalimat, dan kata alternatif lain yang dapat membantu penggunanya mengekspresikan sesuatu secara tertulis. Selain itu Wordtune juga dapat membantu penggunanya dalam merilis ulang, mempersingkat dan memperluas konten.
Baca Juga : Google Search Kini Dibekali Fitur Cek Grammar, Begini Cara Pakainya
Untuk menikmati layanan ini, pengguna dapat mengakses secara gratis dengan pembatasan 20 penulisan ulang setiap harinya. Namun pengguna juga bisa berlangganan secara premium dengan harga mulai dari sekitar Rp.380.000. Jika tertarik, silahkan kunjungi http://www.wordtune.com/
3. ProWritingAid
Ilustrasi prowritingaid. Foto: Prowritingaid
ProWritingAid merupakan software untuk membantu penulis dalam meningkatkan kualitas tulisan dan memperbaiki grammar. Software ini menggunakan teknologi artificial intelligence untuk menganlisis teks dan memberikan saran dengan meningkatkan klaritas, ketepatan dan daya tarik tulisan. Teknologi ini juga akan membantu pengguna dalam mengidentifikasi kelemahan dan kebiasaan tertentu yang terdapat dalam sebuah tulisan. Selain itu, ProWritingAid akan menyediakan analisis gaya penuliisan, stuktur kalimat, penggunaan kata, dan aspek lain yang terdapat dalam tulisan. Antarmuka yang ditampilkan akan membantu pengguna dengan tersedianya banyak laporan dan skor pada sisi halaman.
Untuk menikmati layanan ini, pengguna dapat mengakses secara gratis dengan pembatasan 500 kata dan 10 frasa penulisan ulang setiap harinya. Namun pengguna juga bisa berlangganan secara premium dengan harga mulai dari sekitar Rp.153.000. Jika tertarik, silahkan kunjungin laman https://prowritingaid.com/
4. Microsoft Editor
Ilustrasi microsoft editor. Foto: Googlechrome
Microsoft Editor merupakan salah satu software yang dapat digunakan untuk memeriksa grammar penggunanya. Dukungan tenaga artificial intelligence yang tersedia membuat penggunanya dapat memeriksaan ejaan dan tata bahasa. Selain itu, software ini dapat membantu penggunnya dengan menyesuaikan gaya penulisan dan melakukan penyempurnaan. Hal ini dilakukan dengan memeriksa hal seperti kalimat pasif, penempatan kata keterangan, urutan kata sifat, atau membuat tulisan menjadi lebih formal atau santai.
Untuk menikmati layanan ini, pengguna dapat mengakses secara gratis dengan pembatasan berupa pemeriksaan ejaan dan tata bahasa dasar. Namun pengguna juga bisa berlangganan secara premium dengan harga mulai dari sekitar Rp.99.000. Jika tertarik, silahkan kunjungin laman https://www.microsoft.com/en-us/microsoft-365/microsoft-editor.
5. LangueageTool
Ilustrasi langueagetool. Foto: Avaragelinuxuser
LangueageTool merupakan software yang dapat membantu penggunanya dalam memeriksa grammar atau tata bahasa, gaya tulisan, dan ejaan dalam berbagai bahasa. Kemampuan artificial intelligence yang dimiliki, akan membantu penggunanya dalam memeriksa dan memperbaiki kesalahan serta menyusun ulang kembali kalimat sesuai dengan grammar. Kelebihannya adalah LangueageTool memiliki beberapa bahasa umum dan daerah yang dapat diakses oleh penggunanya.
Untuk menikmati layanan ini, pengguna dapat mengakses secara gratis dengan pembatasan yang diterapkan. Namun pengguna juga bisa berlangganan secara premium dengan harga mulai dari sekitar Rp.379.000. Jika tertarik, silahkan kunjungin laman https://languagetool.org/
Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ras)
Tinggalkan Komentar