Siapa yang menyangka
drone sekarang bisa menjadi sarana inovasi para
ilmuwan. Apasih drone itu? drone merupakan sebuah objek terbang tanpa awak yang dapat dikendalikan dari jarak jauh dengan menggunakan
remote control. Sekarang banyak bandara yang menggunakan drone dengan dikemudikan secara manual. Harganya? tentu saja mahal, karena dibutuhkan pilot terlatih untuk mengendalikan drone ini.
Institut Teknologi California (CalTech) telah menghadirkan drone
otonom untuk membubarkan kawanan burung yang berterbangan di sekitar bandara. Hal itu dilakukan untuk mencegah kawanan burung menghalangi kelancaran penerbangan.
Soon-Jo Chung, seorang ilmuwan dari CalTech, tertarik membuat drone ini setelah mempelajari peristiwa bersejarah yang dikenang seluruh
dunia, yaitu pendaratan darurat
pesawat US Airways 1549 di sungai Hudson pada 2009.
Pesawat ini hampir saja jatuh karena serangan kawanan burung.
Chung mengatakan "Saya pikir, jika kejadian itu kembali terulang, belum tentu pesawat lain akan bernasib baik seperti US Airways. Oleh karena itu, saya mulai mencoba untuk melindungi ruang udara dari kawanan burung dengan memanfaatkan kemampuan saya pada
robotik dan
teknologi otonom"
Drone ini berfungsi untuk memprediksi dan mempengaruhi perilaku kawanan burung tersebut. Walaupun Chung menyadari hal ini tidaklah mudah. Oleh karena itu, Chung mengatakan bahwa drone harus dalam posisi yang tepat. Drone tidak akan berfungsi jika drone itu terlalu jauh dengan kawanan burung. Namun, drone juga jangan terlalu dekat karena dapat beresiko mengacaukan kawanan burung hingga membuat mereka tidak terkontrol.
Tim
riset telah mempelajari bagaimana sekelompok kawanan hewan bergerak dan mempengaruhi satu sama lain, lalu mereka mengambarkan bagaimana burung bergerak saat merespon ancaman. Setelah pembelajaran dilakukan, maka diperoleh kesimpulan bahwa jalur penerbangan drone akan menyebabkan para burung terbang ke arah yang diinginkan tanpa panik dan tersebar.
Drone otonom akan tersebar di beberapa ruang dengan intruksi untuk menghalangi burung masuk ke area yang dilindungi. Namun, masih memerlukan banyak percobaan untuk memperoleh pola dan
sistem yang stabil sehingga drone bisa bekerja untuk berbagai
ukuran dan
kecepatan kawanan burung yang berbeda-beda.
Jadi, apakah kalian tertarik menggunakan drone?
nst
Baca juga: Drone Raksasa Buatan Boeing Ini Mampu Angkut Kargo Ratusan Kilogram
Tinggalkan Komentar