Tombol Retweet Twitter Akhirnya Resmi Kembali

Indah Mutia Ayudita . December 17, 2020

Foto: Main Main

Teknologi.id - Twitter mengumumkan hari Rabu kemarin bahwa mereka akan mengembalikan tombol Retweet yang dulu. Kini, pengguna Twitter kembali bisa me-retweet secara langsung tanpa harus menambahkan komentar.

Menurut Twitter, awalnya mereka ingin meminta penggunanya untuk menambahkan kata-kata (baik opini atau fakta) dari mereka sendiri ke dalam tweet yang nantinya akan mengarah pada penguatan pernyataan yang lebih bijaksana pada platform tersebut.

Sayangnya, seperti yang dicatat perusahaan lewat utas yang post pada 16 Desember 2020 lalu, hal tersebut tidak bisa diwujudkan dengan baik.

Baca juga: India Garap Taman Energi Terbarukan, Hampir Seluas Singapura

Awalnya, Twitter menghilangkan tombol Retweet pada awal Oktober lalu dan nyaris semua pengguna mengalami kebingungan.

"Halo semuanya, kami melakukan perubahan sementara pada fungsi Retweet," tulis perusahaan tersebut saat itu. "Saat menekan tombol Retweet, kalian dapat menambahkan komentar ke Quote Tweet, atau membiarkannya kosong dan langsung menekan tombol Retweet."

Sebagaimana dicatat pada bulan Oktober kemarin, perubahan ini jelas bersifat sementara. Salah satu alasan Twitter melakukan ini adalah untuk menghindari menjamurnya berita hoax pada platform tersebut pada saat Pemilihan Presiden berlangsung di Amerika Serikat.

Baca juga: Nokia 5.4 Resmi Meluncur, Berikut Harga dan Spesifikasinya

Selamat datang kembali, tombol Retweet!

(im)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar