Sapi di Rusia Dipakaikan Headset VR untuk Tingkatkan Kualitas Susu

Kemala Putri . November 30, 2019


headset vr Foto: Kementerian Pertanian dan Pangan di Wilayah Moskow via Stern
Teknologi.id - Bukan manusia saja, hewan ternyata juga bisa merasakan manfaat dari penggunaan teknologi virtual reality (VR). Sebuah ekperimen yang dilakukan di salah satu peternakan di Rusia memanfaatkan perangkat (headset) VR untuk menstimulasi suasana hati (mood) sapi perah. Eksperimen bertahap yang digelar oleh Kementerian Pertanian wilayah kota Moskow, Rusia bersama dengan peneliti dari situs Milknews.ru dan para dokter hewan ini diyakini dapat mempengaruhi susu yang dihasilkan si sapi, baik kualitas maupun kuantitasnya.

Hasil gambar untuk Realitas virtual Foto: GMX
Headset VR yang digunakan pada eksperimen pun telah dimodifikasi agar dapat digunakan dengan baik oleh sapi. Sebab, ukuran kepala sapi lebih besar dari kepala manusia. Headset tersebut disebut menampilkan simulasi suasana musim panas kepada si sapi, mungkin dengan detail rumput yang lebih hijau dan lingkungan yang lebih tenang daripada aslinya.

Hasil eksperimen tahap pertama

Hasil eksperimen tahap pertama menunjukkan sapi yang dipakaikan dengan kacamata VR terbukti memiliki tingkat kegelisahan yang rendah, dan suasana hati (mood) yang disebut meningkat. Meski begitu, belum bisa diketahui apakah stimulasi yang diberikan kepada sapi melalui perangkat VR berpengaruh pada kualitas susu atau tidak. Sebab, pengukuran kualitas susu rencananya bakal digelar pada tahap kedua eksperimen.

Baca juga: Google Indonesia Resmi Luncurkan Aplikasi Kormo untuk Pencari Kerja

Namun, jika terbukti meningkatkan kualitas susu, eksperimen ini bakal diperluas ke peternakan-peternakan lain, sebagaimana dirangkum dari laman TheMoscowTimes, Sabtu (30/11/2019). Sebelum eksperimen VR ini dilakukan, sejumlah peternak di Rusia telah menggunakan beragam cara untuk membantu meningkatkan kualitas hasil ternak. Mulai dari mengatur pencahayaan ruangan untuk menenangkan sapi, hingga memainkan aneka musik klasik yang dipercaya bisa mempengaruhi kualitas susu sapi. (dwk)

author1
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

1 Komentar